TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Habisi 4 Nyawa, Tak Ada penyesalan dari Pelaku Pembunuhan di Sukoharjo

Pelaku gunakan hasil curian untuk bayar hutang

Istimewa

Sukoharjo, IDN Times - Kapolres Sukoharjo, AKBP Bambang Yugo Pamungkas mengatakan kasus pembunuhan satu keluarga yang terdiri suami, istri, dan dua orang anak tersebut disebabkan karena masalah hutang.

Baca Juga: Kejinya Pelaku Pembunuhan Satu Keluarga di Sukoharjo, Balita Ditikam 7 Kali

1. Pelaku memiliki hutang Rp60 juta.

Istimewa

Bambang mengatakan pelaku Henry Taryatmo atau HT (41) mekat menghabisi nyawa satu keluarga yang notabene merupakan teman dekat korban lantaran masalah hutang. Pelaku memiliki hutang sebesar Rp60 juta.

Menurut keterangan pelaku, hutang tersebut jatuh tempo pada hari Rabu (19/8/2020) yang merupakan tanggal kejadian pembunuhan.

"Mobil Avanza korban sama pelaku dijual kepada seseorang kurang lebih Rp 82 juta untuk membayar utang-utang pelaku yang kurang lebih ada Rp60 juta, sisanya untuk kebutuhan pelaku," jelas Bambang.

2. Pelaku tak ada penyesalan

IDN Times/Larasati Rey

Dalam reka ulang atau rekonstruksi yang diperagakan pelaku, mengambarkan jika pelaku sempat mencuci baju, mandi, dan mengambil air minum usai membunuh empat korbannya. Kasatreskrim Polres Sukoharjo, AKP Nanung Nugroho mengatakan jika pelaku tidak menunjukan sikap penyesalan usai membunuh satu keluarga tersebut.

Bahkan pelaku membunuh dalam keadaan sadar diri tanpa terpengaruh alkohol atau obat-obatan.

"Pelaku tidak ada penyesalan, tidak merasa bersalah. Dan Pelaku sadar betul melakukan pembunuhan," ungkapnya.

Baca Juga: Kejinya Pelaku Pembunuhan Satu Keluarga di Sukoharjo, Balita Ditikam 7 Kali

Berita Terkini Lainnya