Praktek di Kapal, Siswa SMK Jepara Tenggelam Tercebur di Sungai

Kejadian saat siswa SMKN 1 Jepara sedang PKL

Jepara, IDN Times - Seorang siswa SMKN 1 Jepara yang bernama Herdiansyah Eko Adi Saputro dilaporkan mengalami kecelakaan tatkala sedang mengikuti kegitan praktek kerja lapangan (PKL) di Juwana, Kabupaten Pati. 

Herdian tercatat sebagai warga Desa Kaliaman RT 02/RW V, Kecamatan Kembang, Kabupaten Jepara.

1. Herdian kecemplung Sungai Silugonggo pada tengah malam

Praktek di Kapal, Siswa SMK Jepara Tenggelam Tercebur di SungaiIlustrasi tenggelam. (dok. IDN Times/bt)

Berdasarkan laporan yang diperoleh dari Tim SAR Semarang, Herdian yang ikut praktek bersama enam temannya diatas kapal motor Candra Mina Adytia 01 diketahui tercebur ke Sungai Silugonggo, dekat Pelabuhan Juwana, pada Sabtu (14/8/2021) pukul 00.00 WIB dini hari.

Ketika itu, kapal Candra Mina yang ditumpangi Herdian kebetulan sedang bersandar di anjungan Sungai Silugonggo. Para nelayan memilih berlabuh untuk menunggu air pasang menyusut untuk kembali berangkat melaut.

Namun sekitar jam 00.20 WIB, seorang temannya yang bernama Irfan Tonady mendadak terbangun dari tidur lantaran mendengar suara benda terjatuh dari kapal.

Irfan yang penasaran lalu memberi tahu nelayan bernama Junaedi untuk mengecek kondisi di sekitar kapal. Tak lama setelah mencari sumber suara tersebut, pada bagian bawah kapal ada tubuh seseorang yang terlihat kepala dan tangannya yang berteriak meminta pertolongan.

"Ternyata didapati ada orang jatuh ke sungai. Kemudian kedua saksi membangunkan ABK di dalam kapal untuk membantu mencari pertolongan," kata Kepala Kantor SAR Semarang, Heru Suhartanto ketika dikonfirmasi oleh IDN Times.

Baca Juga: 10 Potret Warga Jepara Lestarikan Hutan 4 Cagar Alam, Jadi Rangers

2. Herdian diduga tak bisa berenang dan langsung tenggelam

Praktek di Kapal, Siswa SMK Jepara Tenggelam Tercebur di SungaiTim SAR Jepara saat menurunkan kapal karet di Sungai Silugonggo Juwana. (Dok Humas Kantor SAR Semarang)

Heru mengaku saat dimintai keterangan, Junaedi berusaha mengambil tali untuk diulurkan kepada korban. Nahasnya,  belum sampai talinya dilemparkan, korban telah hanyut tenggelam. 

Menurutnya ada indikasi korban kecemplung sungai akibat terpeleset dari buritan kapal. "Dia tidak bisa berenang sehingga langsung hanyut tenggelam," bebernya.

3. Personel SAR Jepara sedang melacak tubuh Herdian di 4 meter kedalaman sungai

Praktek di Kapal, Siswa SMK Jepara Tenggelam Tercebur di SungaiRegu SAR Jepara melacak tubuh siswa SMKN 1 Jepara yang tenggelam di sungai Silugonggo Juwana. (Dok Humas SAR Semarang)

Koordinator Pos SAR Jepara, Whisnu Yuas saat dikonfirmasi menjelaskan jika dirinya mengerahkan satu regu untuk melacak tubuh korban.

Personel SAR Jepara, kata Whisnu juga dilengkapi dengan perlengkapan SAR air dan perahu karet. Unsur gabungan yang turut mencari korban juga berasal dari personel Polair, TNI AL, Barreta, Balakar, Rescue Rembang, Separatis Rescue dan nelayan sekitar.

Ia berharap korban segera ditemukan. Dalam operasi pelacakan di lokasi kejadian, kedalaman Sungai Silugonggo sekitar 4 meter dengan lebar mencapai 25 meter. Semoga tim SAR gabungan diberi kemudahan saat pencarian dan korban cepat ditemukan," pungkasnya.

 

Baca Juga: Tragis! Pergi saat Malam 1 Suro, Warga Bangsri Jepara Tewas di Dalam Sumur

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya