Terungkap! 1 Jenazah Korban Dukun Pengganda Uang Banjarnegara Bernama Kuwat

Banjarnegara, IDN Times - Upaya identifikasi terhadap para korban dukun pengganda uang di Banjarnegara, Slamet Tohari masih terus berlanjut.
Polda Jawa Tengah menyatakan ada satu jenazah korban dukun pengganda uang yang kembali teridentifikasi berkat proses pencocokan DNA lanjutan.
Baca Juga: Pasutri Warga Lampung Jadi Korban Dukun Pengganda Uang di Banjarnegara, Ini Namanya
1. Tulang iga jenazah cocok dengan DNA Kuwat Santosa

Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol M Iqbal Alqudusy membenarkan adanya satu jenazah yang telah teridentifikasi.
Ia menuturkan, saat ini telah dilakukan pemeriksaan DNA lanjutan dengan barang bukti pembanding dari keluarga dengan profil DNA dari empat sampel tulang yang belum teridentifikasi.
"Maka dapat dibuktikan secara genetik bahwa tulang iga Mr X Lubang 6B. Teridentifikasi sebagai Kuwat Santosa," kata Iqbal kepada IDN Times, Kamis (24/5/2023).
2. Akan disampaikan ke pihak keluarga

Pemeriksaan DNA dikerjakan tim DVI yang dipimpin Kabid Dokkes Polda Jateng, dr Sumy Hastry Purwanti.
Iqbal menyebut Kuwat Santosa merupakan ayah kandung dari Nurul Wasiatil Fadilah. Keduanya berasal dari Yogyakarta.
"Akan segera disampaikan ke keluarga," kata Iqbal.
3. Polda masih lakukan identifikasi jenazah lainnya

Lebih lanjut, ia menuturkan pihak Polres Banjarnegara akan memfasilitasi apabila keluarga bila menginginkan pengambilan jenazah Kuwat Santosa.
Untuk jenazah yang belum bisa teridentifikasi, katanya tim DVI masih menerima data pembanding untuk diproses ante mortem.
Baca Juga: Daftar Identitas Korban Dukun Pengganda Uang, Warga Diminta Lapor Polres Banjarnegara
Topic:
Berita Terkini Lainnya
TRENDING
- 5 Fakta Kota Lama di Semarang yang Jarang Orang Tahu
- PSIS Semarang Kenalkan Skuat Baru, Rizky Darmawan dan Mohammad Akrom
- 5 Hotel Murah RedDoorz di Kebumen, Dekat Alun-alun dan Obyek Wisata
- Muhammadiyah Tegal Prioritaskan Digitalisasi dan Dakwah Bagi Millenial
- Emoh Tolong Korban Pengeroyokan, 2 Pemuda di Semarang Terancam Dipenjara
- Biksu Thudong Rasakan Suhu Udara 43 Derajat saat Lewati Thailand dan Malaysia
- 5 Rekomendasi Cafe Instagramable di Magelang, Anti Mainstream!
- Seru! Tanding Dengan Singapore, Tim E-Sport Jateng Menang
- Sosok Pelaku Mutilasi Pria Bertato Naga di Solo Ternyata Teman Dekat
- Warga Ikut Berdana saat 32 Biksu Thudong Istirahat di Vihara Buddha Jayanti