TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Menpora Bakal Hadiri Ajang USM-SM Run 10K, Hadiah Total Rp35 Juta

Ribuan pelari ikut daftar

Menpora Zainudin Amali saat melakukan rapat dengan President of the World Anti-Doping Agency (WADA), Witold Banka, Rabu (7/10/2020) (Dok. Kemenpora)

Semarang, IDN Times - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali dipastikan bakal menghadiri ajang perlombaan USM-SM Run 10K di kampus Universitas Semarang (USM) Jalan Arteri Soekarno-Hatta, Gayamsari, Minggu besok (30/10/2022). 

Baca Juga: USM Rangkul 212 Peneliti Asing untuk Atasi 4 Masalah Krusial di Jateng

1. USM-SM Run 10K mengambil rute USM-Lawang Sewu, Museum Mandala-Kota Lama

Rektor USM Dr Supari bersama ketua penyelenggara dies natalies USM di sela acara USM-SDGs. (IDN Times/Fariz Fardianto)

Rektor USM, Dr Supari menyampaikan penyelenggaraan ajang USM-SMN RUN 10K akan diikuti 2.500 peserta meliputi para pelajar, mahasiwa serta warga umum. 

Kampusnya kini menyediakan total hadiah Rp35 juta serta doorprize menarik. 

“Menpora merencakan akan melepas peserta USM-SMN Run 10K start dari USM menuju beberapa obyek wisata seperti Lawang Sewu, Museum Manggala Bhakti dan selesai di Kota Lama," kata Supari dalam keterangan yang diterima IDN Times. 

2. Pembina alumni Undip audiensi dengan Menpora

Menpora Zainuddin Amali dalam penyambutan kontingen Paralimpiade Tokyo 2020 Indonesia tiba di Tanah Air (IDN Times/Margith Juita Damanik)

Menurut Anggota Pembina Yayasan Alumni Undip, Ir Soeharsojo pihaknya sempat beraudiensi sekaligus silaturahmi dengan Menpora guna melaporkan berbagai prestasi olahraga yang diraih mahasiswanya.

“Mahasiswa USM berhasil meraih juara 2 nasional Liga Mahasiswa (Lima) basket di Jakarta baru-baru ini, sementara pada sepakbola mahasiswa USM berhasil meraih Juara 1 Askot PSSI Kota Semarang, Juara 1 Bola Voli Putri, Tarung Drajat, Bulu Tangkis, Basket pada Pekan Olah Raga Provinsi (Pomprov) serta prestasi lain seperti juara Basket di Porsimaptar Akpol 2022,” paparnya. 

3. Menpora dorong USM lebih berprestasi

Tim PKM USM memberikan sosialisasi mengenai undang-undang pungutan pajak sektor mikro. (Dok Humas USM)

Lebih jauh lagi, ia mengatakan sejauh ini Menpora mengapresiasi capaian kejuaraan yang berhasil disabet oleh mahasiwa USM. Selain itu Menpora mendorong agar lebih ditingkatkan supaya menambah prestasi olahraga di tingkat nasional. 

"Beliau juga mengapresiasi kegiatan olahraga bagi tenaga kependidikan di USM," urainya. 

Baca Juga: Unik! Jembatan Kereta Buatan Mahasiswa Teknik Sipil USM Juara BABNACO

Berita Terkini Lainnya