TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Laga Uji Coba PSIS Semarang VS Nusantara United FC Berakhir Seri 2-2 

PSIS turunkan pemain trial dan U20

Laga uji coba PSIS Semarang VS Nusantara United FC di Stadion Kebogiro, Kabupaten Boyolali, Jumat (30/12/2021). (dok. PSIS)

Semarang, IDN Times - PSIS Semarang menjalani laga uji coba melawan klub Liga 2 Nusantara United FC (NUFC) di Stadion Kebogiro, Kabupaten Boyolali, Jumat (30/12/2021) sore. Pertandingan tersebut untuk mengisi waktu di jeda kompetisi BRI Liga 1 2022/2023.

Baca Juga: Gosip Septian David Serong ke Klub Lain, Ini Jawaban PSIS Semarang

1. NUFC unggul lebih dulu

Laga uji coba PSIS Semarang VS Nusantara United FC di Stadion Kebogiro, Kabupaten Boyolali, Jumat (30/12/2021). (dok. PSIS)

Pada laga uji coba ini PSIS menurunkan sejumlah pemain trial dan U20 antara lain, penjaga gawang Wildan Mauliddin (trial), Fredyan Wahyu (C), Abid (PSIS U20), Fathul Ikhsan (trial). Kemudian, Dalley Akbar, Yoga Hadi Kuswendi (trial), Ryo Fujii (trial), Ridho Syuhada, Andreas Ado, Oktafianus Fernando, dan Farrel Arya.

Pada menit ke-31, tim pelatih PSIS menarik Yoga Hadi dan memasukkan Yoga Pratama. Kedua tim saling jual beli serangan di babak pertama, PSIS terkena hukuman penalti setelah penjaga gawang Wildan melanggar pemain NUFC di kotak penalti.

NUFC berhasil mengeksekusi tendangan penalti melalui striker, Arianto pada menit ke-34. Kedudukan pun berubah menjadi 1-0 unggul NUFC. 

Setelah berhasil mencetak gol, NUFC berusaha menekan pertahanan Mahesa Jenar. PSIS pun baru berhasil mencetak gol di penghujung babak pertama melalui tendangan Fredyan Wahyu yang berhasil memanfaatkan longpass Abid. Skor 1-1 pun bertahan hingga paruh pertama usai.

2. PSIS lakukan pergantian pemain di babak kedua

Para pemain PSIS Senior melakukan latihan bersama dengan PSIS U20 di jeda kompetisi BRI Liga 1 2022. (dok. PSIS)

Memasuki babak kedua, PSIS melakukan tiga pergantian dengan masuknya Damas, Riyan, dan Vedhayanto. Mereka masuk untuk menggantikan Yoga Pratama, Andreas Ado, dan Ikhsan.

Pada menit ke-58, PSIS kembali melalukan pergantian dengan menarik Fredyan Wahyu dan Oktafianus yang diganti oleh Eduardus Aditya dan Wawan Febriyanto.

Tak berhenti di situ, PSIS juga melakukan pergantian di menit ke-69, Septian David menggantikan Basaja Latuconsina (PSIS U20). Lalu, Redondo menggantikan Ridho Syuhada, Vedhayanto menggantikan Wildhan.

Pada menit ke-79, PSIS mendapatkan penalti setelah Wawan Febriyanto diganjal oleh pemain belakang Nusantara United FC. Septian David Maulana yang menjadi algojo sukses menjalankan tugasnya dan mengubah skor menjadi 2-1.

Setelah gol tersebut, PSIS menarik Ryo Fujii dan Farrel Arya yang digantikan Eka Febri dan Bahril Fahreza.

Baca Juga: Profil Guntur Cahyo dan Yusuf Rojali, Asisten Pelatih Baru Nusantara United FC

Berita Terkini Lainnya