Spesifikasi Oppo Reno8 5G, Libas Segala Macam Game Berat

Meski bukan HP gaming

Smartphone keluaran terbaru dari Oppo yakin Oppo Reno8 5G sudah berada dalam tahap Pre-order, mulai dari tanggal 15-25 Agustus 2022. Smartphone keluaran terbaru memang mengundang rasa penasaran yang tinggi, apakah worth it untuk dibeli atau tidak.

Nah, biar kamu bisa mengambil keputusan yang tepat, simak beberapa spesifikasi dari Oppo Reno8 5G berikut sebagai bahan pertimbangan paling penting, tentu di luar dari budget itu sendiri.

Baca Juga: 5 Bocoran Terbaru iPhone 14 yang Bakal Rilis, Spesifikasi dan Harga 

1. Chipset

Spesifikasi Oppo Reno8 5G, Libas Segala Macam Game BeratChipset MediaTek Dimensity 1300 (oppo.com)

Oppo Reno8 5G dibekali MediaTek Dimensity 1300 dengan kecepatan inti CPU 8 core, frekuensi maksimum 3,0 GHz.  Selain itu, GPU yang dipakai adalah ARM G-77 MC9 Grafik 3D@866 MHz.

MediaTek Dimensity 1300 digadang-gadang memiliki performa yang sangat tinggi, berkat fabrikasi 6 nm juga membuat daya tahan baterai jauh lebih awet. Berkat GPU-nya juga, kamu bisa melibas berbagai macam game 'Berat' sekalipun bukan smartphone khusus untuk gaming.

2. Kamera

Spesifikasi Oppo Reno8 5G, Libas Segala Macam Game BeratKamera Oppo Reno8 5G (oppo.com)

Kamera dari Oppo Reno8 5G, untuk belakang dilengkapi dengan Kamera utama: Sony IMX766, 50MP, 1/1.56""; f/1.8; FOV 86°; lensa 7P; AF; motor fokus loop tertutup, Kamera makro: FOV 89°; lensa 3P; FF, dan kamera sudut lebar: f/2.2; FOV 112°; lensa 5P; FF.

Pada bagian depannya, Sony IMX709 32MP, 1/2.74"; f/2.4; 32MP (f/2.4); FOV 85°; lensa: 5P, FF. Ada berbagai mode pemotretan yang bisa kamu pakai, mulai dari bagian Belakang: Foto, Potret, Malam, Panorama, Pro, Stiker, Dual-view video, Macro, Makro, Pemindai teks, Selang waktu, Gerakan lambat, Extra HD, dan Depan: Foto, Potret, Malam, Panorama, Stiker, Video, Dual-view video, Selang waktu.

3. Kualitas video

Spesifikasi Oppo Reno8 5G, Libas Segala Macam Game BeratOppo Reno8 5G (oppo.com)

Oppo Reno8 5G memberikan pengalaman yang lebih baik dalam membuat video, mulai dari bagian depan yang mendukung 1080P/720P@30fps (default: 1080P@30fps), juga stabilisasi video pada 1080P@30fps.

Untuk bagian belakang, 4K@30fps (maks), 1080P@60fps (default), 1080P@30fps, 720P@60fps, dan 720P@30fps, serta video gerakan lambat: 1080P@120fps dan 720P@240fps.

4. Baterai

Spesifikasi Oppo Reno8 5G, Libas Segala Macam Game BeratKapasitas baterai Oppo Reno8 5G (oppo.com)

Komponen yang paling penting dari sebuah smartphone adalah baterai, yang mana itu menunjang kamu dalam beraktivitas di keseharian. Nah, Oppo Reno8 5G dibekali 2 × 2200 mAh/17,02 Wh (Rated value) 2 × 2250 mAh/17,41 Wh (Typical value).

Ada juga fitur fast charging, yang mana sudah mendukung 80W SUPERVOOCTM, 65W SUPERVOOCTM, 50W SUPERVOOCTM, VOOC, PD (9V/2A), QC (9V/2A). Jadi, gak usah khawatir lama menunggu dalam pengisian baterai kamu.

5. Layar

Spesifikasi Oppo Reno8 5G, Libas Segala Macam Game BeratOppo Reno8 5G (oppo.com)

Oppo Reno8 5G tidak kekurangan di bagian layar untuk smartphone masa kini, yang mana dilengkapi dengan ukuran 6,4 inci, Refresh Rate hingga 90 Hz. Dengan ukuran dan pergerakan yang smooth, smartphone keluaran terbaru dari Oppo ini memberi pengalaman yang menarik.

Tidak hanya itu, dibekali juga dengan panel Amoled yang sudah terkenal akan tingkat kecerahan yang tinggi dengan warna yang membuat foto dan video lebih stabil, tajam dan juga cerah.

Itu dia beberapa spesifikasi Oppo Reno8 5G yang mungkin bisa menjadi gambaran kecil seberapa maksimal smartphone tersebut bekerja. Jadi, apakah Oppo Reno8 5G pantas untuk menjadi pengganti dari smartphone kamu yang lama?

Baca Juga: 3 Laptop Gaming Acer Terbaru, Spesifikasi, Harga Ada Cashback Rp2 Juta

Andri Yanto Photo Community Writer Andri Yanto

Hi, Bro!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya