5 Tempat Wisata Bersejarah di Semarang, Bak Liburan di Luar Negeri

Vibenya seperti sedang di Eropa

Di Semarang baik Kabupaten maupun Kota, terdapat beberapa tempat wisata yang wajib kalian ketahui dan kunjungi jika sedang liburan ke Semarang. Tentunya tak lupa juga dengan sejarahnya yang kental.

Nah, apa sajakah tempat wisata bersejarah yang ada di Semarang? Berikut 5 tempat wisata bersejarah yang wajib dikunjungi jika kalian sedang berlibur ke Semarang 

1. Kota Lama

5 Tempat Wisata Bersejarah di Semarang, Bak Liburan di Luar NegeriPrimaberita.com

Kawasan Kota Lama yang terletak di Jalan Letjen Suprapto, Tanjung Mas, Kecamatan Semarang Utara, Kota Semarang ini sangat kental dengan sejarah jejak peninggalan kolonial Belanda nya.

Dengan bangunan yang megah dan sensasi bak di luar negeri ketika berada di Kota Lama. Karena, bangunan megah tersebut memiliki style atau gaya khas Eropa yang tentunya menarik dan pas untuk berfoto.

Fasilitas yang ada di Kota Lama ini antara lain ada toilet, mushala, restoran dan kafe, museum, serta penyewaan sepeda.

Hal penting yang kalian harus tahu yaitu untuk berkunjung ke Kota Lama tidak diperlukan biaya tiket alias gratis. Namun, untuk penyewaan sepeda dan fasilitas berbayar lainnya memerlukan biaya yang dikeluarkan.

2. Kelenteng Sam Poo Kong

5 Tempat Wisata Bersejarah di Semarang, Bak Liburan di Luar Negeritiket.com

Kelenteng Sam Poo Kong terletak di Jalan Simongan Raya nomor 129, Bongsari, Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang.

Bangunan kelenteng ini memanjakan mata dengan dominasi warna merah yang khas dan identik dengan budaya China.

Kelenteng Sam Poo Kong menjadi tempat perayaan seperti Tahun Baru Imlek dan peringatan HUT Sam Poo Kong dengan menyajikan sejumlah hiburan.

Biasanya tempat ini juga dijadikan tempat berfoto yang Instagramable bagi wisatawan. 

3. Benteng Pendem Ambarawa

5 Tempat Wisata Bersejarah di Semarang, Bak Liburan di Luar NegeriMerdeka.com/situsbudaya.id

Fort Pendem atau Benteng Fort Willem I merupakan bangunan tua peninggalan Belanda. Benteng ini terletak di Bugisari, Lodoyong, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Semarang.

Tempat ini sangat cocok untuk dijadikan background foto. Benteng Pendem ini memiliki arsitektur bergaya Belanda, yang sangat bagus untuk fotografi dan tentunya Instagramable.

Selain untuk berfoto di sini, wisatawan atau pengunjung juga dapat hanya sekadar menikmati sensasi nuansa bangunan bersejarah tersebut.

Untuk mengunjungi benteng ini tidak dipungut biaya masuk atau gratis biaya masuk, namun kalian harus membayar biaya parkir jika membawa kendaraan. Pengunjung dapat mengunjungi Benteng ini mulai pukul 08:00 hingga 18:00 WIB.

4. Museum Lawang Sewu

5 Tempat Wisata Bersejarah di Semarang, Bak Liburan di Luar Negeriheritage.kai.id

Lawang Sewu adalah salah satu tempat wisata favorit Semarang yang terletak di Jalan Pemuda, Sekayu, Kecamatan Semarang Tengah, Kota Semarang.

Lawang Sewu ini sebelumnya bernama Het Hoofdkantoor van de Nederlandsch-Indische Spoorweg Maatscappij yang didirikan pada 27 Februari 1904.

Lawang Sewu merupakan sebuah kata yang berasal dari bahasa Jawa yang artinya Seribu Pintu.

Namun, jumlah sebenarnya hanya 928 pintu dengan 425 frame dan 114 ruang kerja, belum lagi ruang pertemuan. Museum ini menyimpan berbagai koleksi kereta api di Indonesia dari masa ke masa.

5. Museum Kereta Api Ambarawa

5 Tempat Wisata Bersejarah di Semarang, Bak Liburan di Luar Negeriheritage.kai.id

Museum ini terletak di Jalan Stasiun, Jalan Panjang Kidul No.1, Panjang Kidul, Panjang, Kecamatan Ambarawa, Kabupaten Semarang.

Museum Kereta Api Ambarawa pada awalnya adalah stasiun kereta api yang diubah menjadi museum, yang ideal dan cocok untuk wisata edukasi sejarah kereta api. Museum ini memiliki koleksi lokomotif uap mulai dari seri B, C, D, hingga CC.

Ada juga barang antik perkeretaapian, seperti mesin  tiket penumpang tua, telegraf, bel kereta api dan peluit kereta api uap. Pengunjung juga dapat mengikuti tur kapal uap berpemandu, berfoto tempat-tempat menarik, berbelanja oleh-oleh, dan melihat koleksi museum.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Tempat Wisata Alam di Semarang, Cocok Buat Healing!

Muh Iqbal Photo Community Writer Muh Iqbal

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya