5 Rekomendasi Drakor Terbaik Tentang Perjuangan Para Wanita Hamil!

Bikin wamil termotivasi!

Drama Korea memang selalu menjadi pilihan tontonan paling banyak diminati, tapi tidak semuanya harus jadi tontonan, ya bestie. Lebih baik cari tontonan yang banyak mengedukasi. Ternyata drakor juga banyak yang menginspirasi, lho. Terutama untuk wanita hamil

Buat bunda-bunda yang sedang berjuang dengan kehamilannya nonton beberapa rekomendasi film kehamilan yang bisa menginspirasi supaya tetap semangat menjalani hari-hari membersamai Si Kecil. Simak rekomendasinya berikut ini, yuk! 

1. VIP (2019)

5 Rekomendasi Drakor Terbaik Tentang Perjuangan Para Wanita Hamil!VIP (dok. Viu Singapore/VIP)

VIP merupakan seri drama Korea yang disutradarai oleh Lee Jung-rim. Drakor bergenre misteri ini dibintangi Jang Na-ra, Lee Sang-yoon, dan Lee Chung-ah.

Mengisahkan kasus perselingkuhan Park Sung- Joon dengan rekan kerjanya. Suaminya selingkuh setelah istrinya Jang Na-Ra keguguran anak pertamanya. Gimana nasib Jang Na-Ra, ya? Tontonan, yuk! 

2. Oh My Baby (2020)

5 Rekomendasi Drakor Terbaik Tentang Perjuangan Para Wanita Hamil!Oh My Baby (dok. Viu Philippines/Oh My Baby)

Oh My Baby merupakan sering drama Korea Selatan yang disutradarai oleh Nam Ki-hoon. Drakor bergenre komedi romantis ini dibintangi oleh Jang Na-ra, Go Jun, Park Byung-eun, dan Jung Gun-joo. 

Jang Na-Ra sebagai Mama yang ingin memiliki anak. Sebelumnya, ia hanya memikirkan pekerjaan saja. Tapi, saat ia menulis majalah "The Baby" membuatnya ingin mempunyai anak tanpa melakukan pernikahan. Bagaimana, ya? Nonton langsung aja! 

Baca Juga: 11 OOTD ala Zhong Chu Xi, Aktris Drachin Rising With the Wind

3. Once Again (2020)

5 Rekomendasi Drakor Terbaik Tentang Perjuangan Para Wanita Hamil!Once Again (dok. Ani-Hongo/Once Again)

Once Again merupakan seri drama Korea Selatan yang disutradarai oleh Lee Jae-sang. Drakor bergenre keluarga ini dibintangi oleh Chun Ho-jin, Cha Hwa-yeon, Lee Min-jung, dan Lee Sang-yeob.

Mengisahkan perjuangan Young-Hee tinggal sendirian di apartemen setelah menceraikan suaminya akibat selingkuh. Young-hee kedatangan tamu bernama Jung-Hyo, seorang pengacara dari anaknya yang telah hamil dan meminta untuk tinggal bersama Young-hee.

4. The Greatest Marriage (2014)

5 Rekomendasi Drakor Terbaik Tentang Perjuangan Para Wanita Hamil!The Greatest Marriage (dok. Birthly TV/The Greatest Marriage)

The Greatest Marriage merupakan seri drama Korea Selatan yang didasarkan pada novel yang berjudul sama karya Jung Yi-joon. Drakor bergenre komedi romantis ini dibintangi Park Si-yeon, Bae Soo-bin dan No Min-woo. 

Mengisahkan Cha Gi-Young seorang pembawa acara yang memadu kasih dengan Park Tae-Yeon. Hubungan mereka awalnya harmonis sampai ketika Gi-Young hamil, sementara Tae-Yeon belum siap menjadi Papa dan menyuruh istrinya untuk aborsi.

5. Birthcare Center (2020)

5 Rekomendasi Drakor Terbaik Tentang Perjuangan Para Wanita Hamil!Birthcare Center (dok. Viki Global TV/Birthcare Center)

Birthcare Center merupakan seri drama Korea Selatan yang disutradarai oleh Park Soo-won. Drama bergenre komedi ini dibintangi Uhm Ji-won, Park Ha-sun, Jang Hye-jin, Yoon Park, dan Choi Ri. 

Kisah Oh Yun-Ji wanita karir yang melahirkan anak keduanya di usia tidak muda. Pasca lahiran Hyun-Ji dan suaminya pergi ke tempat perawatan serenity dan bertemu Jo-Eun Jun yang dinilai siap menjadi Mama daripada Yun-Ji.

Beberapa rekomendasi tersebut bisa ditonton bareng suami agar bonding! Agar Mama dan Papa semakin bonding dan makin siap sambut Si Kecil. 

Baca Juga: 7 Rekomendasi Film dan Drama yang Dibintangi Ayami Nakajo, Kece

pratiwi wii Photo Community Writer pratiwi wii

Sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi manusia lain

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya