TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mendag Zulkifli Hasan Bantah Tak Pernah Titip Ponakan ke Rektor Unila

Karomani sebut nama Zulkifli di sidang tindak pidana korupsi

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Semarang, IDN Times -  Menteri Perdagangan (Mendag), Zulkifli Hasan membantah tidak memiliki keponakan yang mendaftar maupun kuliah di Universitas Lampung (Unila).

Baca Juga: Harga Bahan Pokok Naik Jelang Natal, Mendag: Pemda Tanggung Ongkos Kirimnya

1. Zulkifli Hasan bantah tidak punya ponakan di Unila

Menteri Perdagangan (Mendag), Zulkifli Hasan alias Zulhas meninjau pergerakan harga minyak goreng curah di Pasar Toaya, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah. (dok. Kemendag)

Bantahan itu berdasarkan keterangan Rektor non aktif Universitas Lampung, Karomani yang menyebut nama politisi Partai PAN itu dalam sidang di pengadilan tindak pidana korupsi. 

"Tidak punya keponakan yang kuliah, tidak punya keponakan yang namanya itu, tidak ada saudara yang daftar kuliah di Unila," kata Zulkifli Hasan usai kunjungan di Pasar Rasamala, Kota Semarang dalam rekaman resmi yang diterima IDN Times, Jumat (2/12/2022).

2. ZAG dititipkan Zulkifli melalui Ketua Apindo Lampung

Petugas KPK membawa Rektor Universitas Lampung (Unila) Karomani selaku tersangka untuk dihadirkan dalam konferensi pers hasil kegiatan tangkap tangan di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Minggu (21/8/2022). (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)

Padahal dalam keterangan Karomani Ketua Umum Partai Amanat Nasional itu menitipkan seseorang untuk dimasukkan sebagai mahasiswa Fakultas Kedokteran di Unila pada penerimaan tahun 2022.

‘’Saya tidak punya ponakan, dan tidak juga mengenal rektor, clear kan,’’ ujarnya.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, saat menjadi saksi kasus dugaan suap untuk terdakwa Andi Desfiandi di Pengadilan Tipikor Pengadilan Negeri Tanjungkarang Bandar Lampung, Karomani mengaku seorang calon mahasiswa berinisial ZAG dititipkan oleh Ketua Apindo Lampung Ary Meizari Alfian.

Baca Juga: Zulhas Jadi Mendag, Harga Minyak Goreng Curah di Semarang Turun

Berita Terkini Lainnya