TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mahasiswa UNS Meninggal Saat Diklatsar Menwa, Gibran Sebut Bikin Malu

Menyayangkan kasus tersebut.

Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka. IDNTimes/Larasati Rey

Surakarta, IDN Times - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming menyayangkan peristiwa dugaan kekerasan yang menyebabkan hilangnya nyawa Gilang Endi Saputra (21).

Gilang merupakan mahasiswa semester 3 Program Studi (Prodi) Keselamatan dan Keselamatan Kerja (K3) Sekolah Vokasi (SV) UNS yang tewas saat mengikuti pendidikan dan latihan Pra Gladi Patria Angkatan ke-36 Menwa UNS yang sedianya dilaksanakan selama 1 minggu mulai 23-31 Oktober 2021.

Baca Juga: Bekas Pukulan di Kepala, Hasil Autopsi Gilang Korban Diksar Menwa UNS

1. Gibran sebut kejadian tersebut mencoreng nama kampus dan kota Solo

Basecame Menwa UNS, Solo. IDNTimes/Larasati Rey

Gibran mengatakan kejadian meninggalnya mahasiswa UNS tersebut mencoreng nama universitas dan Kota Solo. Pasalnya kematian mahasiswa tersebut dianggap tak wajar.

“Yang jelas saya sangat menyayangkan kejadian seperti itu, bikin malu,” ujar Gibran, Selasa (26/10/2021).

2. Tak ingin kejadian serupa terulang lagi

Walikota Solo, Gibran Rakabuming. IDNTimes/Larasati Rey

Lebih lanjut, Gibran meminta agar pelatihan-pelatihan serupa tidak berlebihan. Ia juga tidak ingin kejadian tersebut terulang lagi.

“Ya jangan berlebihan lah. Jangan sampai kejadian seperti ini terulang lagi,” katanya.

Terkait kelanjutan peristiwa tersbeut, Gibran akan berkoordinasi dengan Rektor UNS, Prof Jamal Wiwoho. Ia juga menunggu hasil autopsi dari pihak kepolisian.

“Nanti tak koordinasikan dengan pak rektor. Kan lagi diurus sama pak Kapolresta. Kita tunggu hasilnya saja,” katanya.

Baca Juga: Bantah ada Lebam, UNS Beberkan Kronologi Meninggalnya Gilang

Berita Terkini Lainnya