Pertama Suntik Sinovac di Jateng, Kartu Vaksinasi Ganjar Pranowo Salah

Petugas ukur suhu tubuh Thermo Gun di tangan Ganjar

Semarang, IDN Times - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo telah disuntuk vaksin COVID-19 Sinovac pada Kamis (14/1/2021) pagi. Penyuntikan dilakukan di RSUD Tugurejo Semarang.

1. Petugas periksa suhu tubuh dengan Thermo Gun di tangan Ganjar

Pertama Suntik Sinovac di Jateng, Kartu Vaksinasi Ganjar Pranowo SalahYoutube.com/Ganjar Pranowo

Sebagai syarat sebelum vaksinasi, Ganjar mengikuti beberapa tahapan. Seperti pemeriksaan tekanan darah dan suhu tubuh. Dari hasil pemeriksaan diketahui tekanan darah Ganjar mencapai 130, dengan suhu tubuh sekitar 34 derajat Celsius.

Pada pemeriksaan tubuh, petugas menembakkan Thermo Gun ke tangan Ganjar. Sebelumnya, Satgas COVID-19 menyatakan apabila pengukuran suhu tubuh pada bagian tangan atau kaki tidak tepat karena jauh dari suhu tubuh inti sehingga hasil pengukurannya menjadi tidak ideal dan akurat.

“Kita bisa lihat perbedaan antara pada bagian kepala dan juga pada bagian tangan dan kaki. Di mana suhu tubuh pada bagian tangan dan kaki pasti kalau diukur suhunya itu sudah jauh dari suhu sumbu tubuh atau core body temperature. Jadi hasil suhu tubuh yang dihasilkan dari pemeriksaan itu jadi tidak akurat lagi,” jelas Tim Pakar Satgas COVID-19, dr. Budi Santoso dr. Budi melansir laman resmi covid19.go.id.

Baca Juga: Belum Datang, Vaksinasi COVID-19 di Banyumas Mundur Februari 2021

2. Ganjar disuntik Sinovac pada lengan kiri

Pertama Suntik Sinovac di Jateng, Kartu Vaksinasi Ganjar Pranowo SalahYoutube.com/Ganjar Pranowo

Setelah diperiksa tekanan darah dan suhu, petugas rumah sakit mewawancarai Ganjar dengan 16 pertanyaan seputar kesehatan diri.

Ganjar disuntik vaksin Sinovac pada lengan kiri oleh Dokter Penyakit Dalam RSUD Tugurejo Semarang, Zulfachmi Wahab.

"Alhamdulillah, sehat, bergas waras (red: segar sehat walafiat)," ucapnya sesaat setelah disuntik sebagaimana dalam tayangan streaming melalui channel Youtube, Ganjar Pranowo.

3. Kartu vaksinasi Ganjar ada kesalahan dalam penulisan identitas

Pertama Suntik Sinovac di Jateng, Kartu Vaksinasi Ganjar Pranowo SalahYoutube.com/Ganjar Pranowo

Ganjar mengaku tidak merasakan sakit apapun setelah disuntik vaksin Sinovac. Ia meminta kepada masyarakat agar tidak takut untuk vaksinasi COVID-19.

"Biasa saja, seperti digigit semut. Tidak usah takut. Karena waktu kecil juga diimunisasi, umroh dan haji juga divaksinasi," bebernya.

Setelah penyuntikan, Ganjar mendapatkan kartu vaksinasi dari pihak rumah sakit. Sayangnya, pada kartu tersebut usia Ganjar tidak sesuai dengan yang asli.

"Ini kok saya jadi lebih tua tujuh tahun, ya? Tahun lahir saya ditambahi 7 tahun. Eh, malah dikurangi, ya?" ujarnya.

4. Ada 11 pejabat dan tokoh yang disuntuk Sinovac pertama di Jateng

Pertama Suntik Sinovac di Jateng, Kartu Vaksinasi Ganjar Pranowo SalahYoutube.com/Ganjar Pranowo

Selain Ganjar, pada penyuntikan pertama di Jawa Tengah ini juga dilakukan kepada sejumlah pejabat. Seperti Wakil Gubernur, Kapolda Jateng, Pangdam IV Diponegoro, Kajati Jateng, Wakil Ketua DPRD, Ketua Organisasi Profesi Dokter dan Perawat, Ketua MUI, dan perwakilan Kemenag, termasuk dari tokoh agama Islam dan Katolik.

Ganjar turut meminta kepada masyarakat untuk tetap menjaga protokol kesehatan virus corona karena vaksin tidak serta merta dapat melonggarkan pelaksanaan protokol kesehatan.

"Jangan sampai prokesnya menurun karena sudah ada vaksin. Awas ini, prokes harus tetap dijaga dan dilaksanakan dengan ketat. Begitu sudah 70 persen masyarakat Indonesia divaksin, maka kita nanti lihat hasilnya seperti apa," pungkasnya.

Baca Juga: Pesan 100 Unit, Ganjar Cuma Dapat 35 GeNose COVID-19, Harga Rp62 Juta

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya