Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

4 Hal Unik Jelang Laga PSIS Semarang Vs Madura United

PSIS Semarang dalam laga menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-8 Liga 1 Indonesia 2024/2025. (ligaindonesiabaru.com)
Intinya sih...
  • PSIS Semarang menghadapi pertandingan krusial kontra Madura United di Liga 1 Indonesia 2024/2025.
  • Performa PSIS menurun dengan hanya 1 kali imbang dan 4 kali kalah dalam 5 pertandingan terakhir.
  • PSIS kehilangan dua pemain penting, namun mendapat angin segar dengan kembalinya playmaker asing, Fernandinho.

PSIS Semarang dihadapkan dengan pertandingan krusial dalam lanjutan (pekan 9) Liga 1 Indonesia 2024/2025. Mereka bakal melawan tim asal Jawa Timur, Madura United. Pertandingan kedua kesebelasan itu siap diselenggarakan di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, Rabu (23/10/2024).

PSIS dihadapkan pertandingan tandang kontra Madura United. Hal itu tentu menjadi ujian bagi pasukan Laskar Mahesa Jenar. Madura United adalah kesebelasan yang tangguh saat bermain di kandang. Terlebih, PSIS sedang dalam catatan menurun di Liga 1 2024/2025. Itu juga menjadi ujian tambahan mereka ketika melawan Madura United.

1. Telan kekalahan beruntun, PSIS kian menurun

PSIS Semarang dalam laga menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-8 Liga 1 Indonesia 2024/2025. (ligaindonesiabaru.com)

Performa PSIS terus menurun di Liga 1 2024/2025. Mereka hanya mengemas statistik 1 kali imbang dan 4 kali kalah dalam 5 pertandingan terakhir. Terbaru, Laskar Mahesa Jenar harus menelan kekalahan 0-2 dari Persija Jakarta di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Kamis (17/10/2024) lalu.

Hasil tersebut membuat posisi PSIS terus melorot di papan klasemen Liga 1 2024/2025. Untuk sementara, mereka harus bersaing di papan bawah klasemen (tangga 14) dengan koleksi 7 poin, terpaut 2 tangga dari zona degradasi. Ini jelas menjadi ujian tak mudah bagi PSIS saat menantang Madura United pada laga berikutnya.

"Ketika tim mengalami kekalahan tidak ada yang bisa dikomentari. Lima pertandingan terakhir (PSIS) sangat berat tanpa kemenangan," kata pelatih PSIS, Gilbert Agius dalam konferensi pers usai laga lawan Persija Jakarta seperti dikutip IDN Times, Kamis (17/10/2024). 

2. Tiga pemain penting absen, Fernandinho siap comeback!

Fernandinho (instagram.com/psisfcofficial)

Bak jatuh ditimpa tangga, PSIS Semarang memiliki beban tambahan jelang melawan Madura United pada pekan ke-9 Liga 1 2024/2025. Pasukan Laskar Mahesa Jenar dipastikan kehilangan dua pemain penting, yakni Adi Satryo dan Roger Bonet. Keduanya absen karena menerima ganjaran kartu merah dalam laga terakhir kontra Persija Jakarta.

Tidak hanya itu, PSIS harus bersabar dengan absennya Riyan Ardiansyah. Winger andalan itu juga menerima hukuman kartu merah langsung saat menghadapi Arema FC pada pekan ke-7 Liga 1 2024/2025. Sialnya, Riyan Ardiansyah diberi hukuman larangan bermain dalam tiga pertandingan, termasuk saat bertemu Madura United.

Meski begitu, PSIS tetap mendapat angin segar dengan kembalinya playmaker asing, Fernandinho. Pemain asal Brasil itu bisa turun saat menghadapi Madura United di Liga 1 2024/2025. Sebelumnya, Fernandinho sendiri sempat absen dalam tiga pertandingan imbas kartu merah yang didapat kontra Persib Bandung, Minggu (15/9/2024).

3. PSIS punya catatan buruk dari Madura United

PSIS Semarang dalam laga menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-8 Liga 1 Indonesia 2024/2025. (ligaindonesiabaru.com)

Di sisi lain, PSIS Semarang punya catatan buruk tersendiri jelang melawan Madura United pada pekan ke-9 Liga 1 2024/2025. Mereka kalah dalam catatan head to head. Ini terbukti setelah Laskar Mahesa Jenar hanya membukukan statistik 3 menang, 4 seri, 7 kalah dalam total 14 pertemuan dari Madura United di seluruh kompetisi.

Sialnya lagi, PSIS selalu gagal mengalahkan Madura United dalam dua pertemuan terakhir di Liga 1 musim 2023/2024 lalu. Pasukan Mahesa Jenar diketahui kalah 0-1 pada pertemuan pertama. Lalu, mereka imbang 2-2 pada pertemuan kedua. Rapor itu jelas menjadi catatan khusus bagi PSIS saat menantang Madura United di Liga 1 2024/2025 ini.

4. Waspada kebangkitan Madura United di kandang

Madura United (putih) dalam laga menghadapi PSM Makassar pada pekan ke-8 Liga 1 Indonesia 2024/2025. (ligaindonesiabaru.com)

PSIS Semarang pun sebenarnya dihadapkan dengan catatan minor Madura United di Liga 1 2024/2025. Kubu lawan menjadi satu-satunya tim yang belum menang dalam 8 laga awal dengan statistik 3 seri dan 5 kalah. Bahkan, Madura United merupakan juru kunci di papan klasemen sementara Liga 1.

Meski begitu, PSIS tetap harus mewaspadai ambisi besar Madura United. Apalagi, hal itu didukung dengan keputusan kubu lawan usai mendatangkan pelatih baru, Paulo Meneses. Madura United ingin memasang harapan baru. Mereka ingin menang atas PSIS sebagai titik awal kebangkitan di Liga 1 2024/2025.

Demikian empat fakta unik menjelang pertandingan PSIS Semarang versus Madura United pada pekan ke-9 Liga 1 Indonesia 2024/2025. Sebagai tim tamu, mampukah pasukan Laskar Mahesa Jenar membuat kejutan dengan mencuri poin penuh di markas lawan?

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
rizkilutfi
Editorrizkilutfi
Follow Us