TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kalah Lawan Persib Bandung 2-1, PSIS Semarang Protes ke Wasit 

Mahesa Jenar merasa dirugikan pada laga kali ini

Pertandingan PSIS Semarang melawan Persib Bandung di laga pekan ke-4 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion GBLA Bandung, Sabtu (13/8/2022). (dok. PSIS Semarang)

Semarang, IDN Times - Persib Bandung mengalahkan PSIS Semarang dengan skor 2-1 dalam laga tandang BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion GBLA Bandung, Sabtu (13/8/2022). Dari hasil tersebut pelatih Mahesa Jenar, Sergio Alexandre protes ke wasit. 

Baca Juga: Gol Dewangga Dianulir, Skor Akhir PSIS Semarang Vs Persib Bandung 1-2 

1. Protes karena gol Dewangga dianulir

Pelatih kepala PSIS Semarang, Sergio Alexandre dalam jumpa pers di Liga 1 2022. (dok, PSIS Semarang)

Sergio merasa PSIS dirugikan selama pertandingan berlangsung. Salah satunya ketika gol PSIS yang dicetak Alfeandra Dewangga pada menit-menit terakhir babak kedua dianulir wasit. 

‘’Misalnya, Jonathan Cantillana tidak handsball karena bola hanya mengenai dadanya. Namun, dianggap handsball oleh wasit dan terjadilah penalti," ungkapnya dalam jumlah pers usai pertandingan.

Selanjutnya, PSIS merasa dirugikan saat gol kedua dari Dewangga. Setelah dinyatakan gol, wasit malah menganulirnya.

‘’Wasit sudah melihat jelas itu gol. Namun, akhirnya dianulir dan digagalkan sebagai sebuah gol,’’ tutur Sergio. 

2. Fokus ke laga selanjutnya

Pertandingan PSIS Semarang melawan Persib Bandung di laga pekan ke-4 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion GBLA Bandung, Sabtu (13/8/2022). (dok. PSIS Semarang)

Sebagai pelatih Laskar Mahesa Jenar, Sergio kecewa tapi ia ingin menyudahi itu dengan kembali fokus ke pertandingan selanjutnya. Ia berharap agar pertandingan selanjutnya mendapat hasil lebih baik. 

Pada pertandingan PSIS Semarang versus Persib Bandung berakhir dengan skor 2-1. Dua gol Persib Bandung dicetak oleh David Da Silva, sementara PSIS Semarang dicetak oleh Taisei Marukawa.

Baca Juga: Ini Alasan Pelatih PSIS Sergio Tak Ajak Carlos Fortes Lawan Persib

Berita Terkini Lainnya