Borneo FC Lepas Wawan Febrianto untuk Merapat ke PSIS Semarang 

Wawan siap bela Laskar Mahesa Jenar di Liga 1

Semarang, IDN Times – Wawan Febrianto resmi bergabung dengan PSIS Semarang, Rabu (11/5/2022). Manajemen PSIS Semarang merekrut gelandang Borneo FC tersebut dengan sistem transfer. 

1. PSIS datangkan Wawan untuk isi tambahan tim

Borneo FC Lepas Wawan Febrianto untuk Merapat ke PSIS Semarang Penyerang Borneo FC Wawan Febrianto (kiri) berusaha lepas dari kawalan penyerang PSM Makassar Rizky Eka Pratama (kanan) dalam laga pekan ke-8 BRI Liga 1 2021/22 di Stadion Manahan Solo, 22 Oktober 2021. (Dok. PT Liga Indonesia Baru)

Kesepakatan transfer pemain antara PSIS dan Borneo FC tersebut karena pesepakbola berusia 28 tahun itu masih memiliki kontrak satu musim dengan klub berjuluk Pesut Etam.

Komisaris PSIS Semarang, Junianto mengatakan, pihaknya mendatangkan Wawan karena Laskar Mahesa Jenar membutuhkan tambahan pemain di posisi winger (sayap) untuk menghadapi kompetisi Liga 1 2022/2023.

“Hari ini kami resmikan perekrutan Wawan Febrianto dari Borneo FC. Sesuai janji kami, ada putra Jawa Tengah yang pulang dan itu Wawan,’’ katanya, Rabu (11/5/2022)

Baca Juga: Gelandang PSM Makassar Delvin Rumbino Resmi Masuk Skuat PSIS Semarang 

2. Total sudah ada 3 pemain yang bergabung

Borneo FC Lepas Wawan Febrianto untuk Merapat ke PSIS Semarang CEO PSIS Yoyok Sukawi dan Komisaris PSIS Junianto pun terjun langsung memberikan semangat dan motivasi di sela latihan persiapan sebelum laga di Lapangan Yoga Perkanthi, Jimbaran, Badung, Bali, Minggu (27/2/2022). (dok. PSIS Semarang)

Menjelang musim kompetisi Liga 1, PSIS merekrut sejumlah pemain baru untuk memperkuat tim. Sebelumnya mendatangkan Delvin Rumbino dan Guntur Triaji untuk posisi lini tengah dan kini mengajak Wawan bergabung di posisi winger.

‘’PSIS masih butuh tambahan pemain untuk mengarungi Liga 1 musim depan. Selamat datang Wawan. Bawa PSIS berprestasi musim ini dan bermain semaksimal mungkin,” kata pemilik Wahyu Agung Group yang akrab disapa Anto itu.

3. Wawan siap berikan yang terbaik untuk PSIS

Borneo FC Lepas Wawan Febrianto untuk Merapat ke PSIS Semarang Twitter/@WawanFebriyant7

Sementara itu, Wawan Febrianto mengungkapkan, sebagai putra Jawa Tengah ia siap untuk membela klub kebanggaan kota Semarang itu.

“Pertama, Alhamdulillah dan terima kasih banyak untuk Pak Anto dan Pak Yoyok Sukawi serta jajaran manajemen PSIS. Maturnuwun (terima kasih) telah dikasih kesempatan untuk membela tim kebanggaan Jawa Tengah. Insyallah dan Bismillah siap memberikan yang terbaik buat PSIS Semarang,” kata pemain bola asal Kabupaten Pati itu.

Baca Juga: PSIS Semarang Rekrut Gelandang Persikabo Guntur Triaji, Perkuat Lini Tengah

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya