Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

PSIS Semarang Kalah di Laga Kandang 0-3 Lawan Deltras FC

Psis, deltras
PSIS Semarang gagal meraih kemenangan di laga kandang dengan skor akhir 0-3 saat menjamu Deltras FC di Stadion Jatidiri Semarang pada Sabtu (17/1/2026). (Dok. PSIS)
Intinya sih...
  • PSIS Semarang kalah 0-3 saat menjamu Deltras FC di Stadion Jatidiri Semarang.
  • Kekalahan membuat PSIS masih tertahan di peringkat sembilan dengan 8 poin.
  • Deltras FC mencetak tiga gol lewat pemain Neville Tengeg dan Kaka Reda Depriadi.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Semarang, IDN Times - PSIS Semarang gagal meraih kemenangan di laga kandang dengan skor akhir 0-3 saat menjamu Deltras FC di Stadion Jatidiri Semarang pada Sabtu (17/1/2026). 

Kekalahan di laga pekan ke-16 Championship 2025/2026 itu membuat Laskar Mahesa Jenar masih tertahan di peringkat sembilan dengan mengantongi 8 poin. Kegagalan meraih tiga poin juga memperpanjang tren negatif bagi PSIS.

Pada pertandingan tersebut tim tamu Deltras FC mencetak tiga gol lewat pemain Neville Tengeg di menit ke-10 dan ke-84 dan Kaka Reda Depriadi di menit ke-90+8.

Selama laga berlangsung PSIS Semarang belum memiliki peluang membobol gawang Deltras. Laskar Mahesa Jenar pun kesulitan membongkar lini pertahanan The Lobster.

Setelah ketinggalan satu gol dari Deltras FC, pelatih PSIS mencoba memasukan pemain Beto Goncalves dengan harapan menambah tajam lini serang.

Namun, usaha itu belum ada gol tercipta.  Gawang PSIS justru kembali kebobolan pada menit ke-84 lewat tendangan keras Neville Tengeg. 

Jelang pertandingan berakhir, Deltras kembali mencetak gol ke gawang Mario Londok lewat pemain Kaka Depriadi di menit ke-90+8. PSIS semakin tertinggal dan akhirnya kalah 3-0 atas Deltras FC. 

Deltras berhasil mencuri tiga poin dan naik ke posisi empat dengan nilai 27 poin.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Dhana Kencana
EditorDhana Kencana
Follow Us

Latest Sport Jawa Tengah

See More

Kendal Tornado FC Waspadai Wajah Baru Persipal Palu di Laga Kandang

18 Jan 2026, 19:30 WIBSport