Resep Ikan Patin Kuah Belimbing, Kuah Super Segar

Asem dan gurih berpadu jadi satu

Ikan patin merupakan salah satu hidangan ikan air tawar yang memiliki banyak kandungan gizi dan nutrisi. Tekstur dagingnya yang lembut itulah yang membuat patin banyak disukai. 

Jika kalian ingin mencicipi olahan ikan patin kuah yang rasanyan asem dan segar di mulut, kalian dapat mencoba ikan patin kuah belimbing.

Selain mudah dibuat, bahan yang dibutuhkan juga mudah didapat. Berikut resep ikan patin kuah belimbing yang dapat kalian tiru di rumah. 

Baca Juga: Resep Mendoan Khas Banyumas, Cocok Disantap Saat Hujan

1. Bahan Ikan Patin Kuah Belimbing

Resep Ikan Patin Kuah Belimbing, Kuah Super Segarilustrasi ikan (unsplash.com/Jeremy Stewart)

Bahan-bahan:

  1. 4 potong ikan patin
  2. 5 siung bawang merah
  3. 2 siung bawang putih
  4. 1 ruas kunyit bakar
  5. 1 batang sereh ruas jahe
  6. 1 lembar daun jeruk
  7. 4 cabe merah besar
  8. 1 sdt garam
  9. 500 ml air
  10. 4 buah belimbing wuluh ukuran kecil
  11. 3 sdm minyak sayur

2. Cara Membuat Ikan Patin Kuah Belimbing

Resep Ikan Patin Kuah Belimbing, Kuah Super Segarilustrasi orang memasak (unsplash.com/Bonnie Kittie)

  1. Cuci bersih ikan patin, tambahkan garam secukupnya kemudian aduk sampai rata. Sisihkan.
  2. Haluskan bawang merah, bawang putih dan kunyi bakar. Kemudian memarkan sereh, jahe, dan iris cabe merah besar, tomat dan belimbing wuluh. Sisihkan.
  3. Panaskan 500 ml air sampai mendidih. Sisihkan.
  4. Panaskan minyak sayur, tumis bumbu halus kemudian masukkan sereh, daun jeruk, jahe dan garam secukupnya. Tumis hingga bumbu matang.
  5. Setelah matang tambahkan air mendidih lalu aduk hingga merata.
  6. Masukkan ikan dan masak hingga ikan matang. Kemudian masukkan belimbing wuluh dan irisan tomat, masak hingga matang atau sekitar 10 menit.
  7. Sebelum dihidangkan koreksi rasa.
  8. Ikan patin kuah belimbing siap disajikan.

3. Tips Menyimpan Ikan Patin

Resep Ikan Patin Kuah Belimbing, Kuah Super Segarilustrasi ikan (unsplash.com/Gregor Moser)

Ikan patin merupakan jenis ikan air tawar memiliki komposisi daging dan lemak yang tebal. Nah, siapa sangka kalau bagian lemak dari ikan patin bisa kalian manfaatkan untuk hal lain.

Salah satunya jika kalian tidak ingin langsung mengolah ikan patin sehabis dibeli, maka kalian bisa menyimpannya dengan cara yang tepat agar tidak menimbulkan bau. Yaitu dengan cara memotong lemak ikan yang nantinya dilumuri ke seluruh permukaan ikan, lalu bungkus ikan dengan plastik dan simpan ikan patin di dalam freezer.

4. Manfaat Ikan Patin bagi Tubuh

Resep Ikan Patin Kuah Belimbing, Kuah Super Segarilustrasi scientist (unsplash.com/Trust "Tru" Katsande)

Ikan patin merupakan ikan yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Tidak hanya mengandung nutrisi B12 dan omega-3, ikan patin juga kaya akan vitamin D yang baik untuk tulang dan membantu dalam penyerapan kalsium.

Masih banyak manfaat ikan patin bagi tubuh yang harus kalian tahu. Seperti membantu dan memperbaiki jaringan pada otot, membantu menurunkan berat badan, meningkatkan imun dalam tubuh, hingga menurunkan depresi.

5. Saran Penyajian

Resep Ikan Patin Kuah Belimbing, Kuah Super Segarilustrasi penyajian makanan (unsplash.com/Jay Wennington)

Sajian ikan patin kuah belimbing ini akan bertambah lezat jika disantap dengan nasi putih. Jika kurang pedas, kalian bisa tambahkan cabe utuh ke dalam ikan patin kuah belimbing.

Bagi yang sedang melaksanakan program diet, kalian bisa menggantinya dengan menggunakan nasi merah. Tenang saja, kelezatan tak akan berkurang, kok!

Nah, tunggu apalagi, buruan eksekusi resep ikan patin kuah belimbing di rumah. Dijamin keluarga auto nambah!

Baca Juga: 9 Resep Iga Bakar yang Bikin Ngiler di Lidah, Sambal Hingga Barbeque

Alvina Putri Rahmanita Photo Community Writer Alvina Putri Rahmanita

Hello:)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya