5 Film Indonesia Terbaik yang Berhasil Tayang di Luar Negeri

Ada yang masuk festival film di Korea

Industri perfilman Indonesia semakin menorehkan prestasi dengan berhasil menarik perhatian dunia melalui karya-karya berkualitasnya.

Seperti Lima film Indonesia terbaik di bawah ini yang berhasil mengukir namanya di panggung internasional.

Baca Juga: 7 Film yang Dibintangi Babe Cabita Semasa Hidup, Ada Bareng Rafathar

1. Autobiography (2022)

https://www.youtube.com/embed/4vf92ZJzou0

Meski mengeksplorasi tema-tema mendalam seperti identitas diri, ambisi, manipulasi politik, dan perubahan tak terduga dalam kehidupan seseorang, film drama thriller besutan sutradara Makbul Mubarak ini ternyata sukses dan banyak diminati secara internasional, padahal ini film debut pertama sutradaranya, lho!

Film Autobiography yang mulai tayang di Indonesia pada bulan Januari 2023 silam ternyata tampil perdana di top five-nya Festival Film Internasional dunia pada 2 September 2022, yakni Venice Film Festival di Italia dan memenangkan penghargaan untuk Best Film dari kritikus profesional dari 50 negara diseluruh dunia.

Penghargaan lain yang tak jauh lebih membanggakan yakni menjadi perwakilan resmi Indonesia dalam kompetensi kategori Film Internasional Terbaik di Academy Awards ke-96 (Oscars). Keren!

Selain tayang di festival film Italia, film ini juga sukses tayang perdana di festival film terkenal lainnya di Kanada, Korea Selatan dan Australia.

Film Autobiography punya rating 7.2 di IMBd.

Nggak bisa diragukan nih kualitas filmnya. Film Autobiography dapat secara global kamu tonton di Amazon Prime.

2. Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas (2021)

https://www.youtube.com/embed/63FHKt33uJk

Sekali lagi dari adaptasi novel Indonesia, 'Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas' merupakan karya Eka Kurniawan yang filmnya kemudian disutradarai oleh Edwin, sutradara yang sempat menyutradarai film Posesif pada tahun 2017. Film ini juga dibintangi aktris-aktris bersinar di Indonesia, seperti Marthino Lio, Ladya Cheryl, Reza Rahardian dan Ratu Felisha.

Punya tema kehidupan masyarakat yang ramai dengan budaya machismo pada era 1980-an, film drama komedi gelap aksi Indonesia ini tampil di Locarno Film Festival, Swiss dalam rangka penayangan perdananya pada Agustus 2021 silam, bahkan dalam festival itu film ini berhasil memenangkan penghargaan kategori film terbaik.

Film 'Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas' bisa memiliki rating 6.8 di IMDb. Film ini bisa kamu tonton di Netflix.

Keren!

3. Penyalin Cahaya (2021)

https://www.youtube.com/embed/jiAcriibQwU

Film berlatar tokoh utama seorang mahasiswa dengan genre drama misteri ini merupakan debut Wregas Bhanuteja sebagai sutradara film panjang.

Ternyata, Bhanuteja sebelumnya telah meraih penghargaan di Cannes Film Festival, Prancis pada tahun 2016 untuk film pendeknya yang berjudul "Prenjak". Keren pengalamannya!

Film ini sukses tampil di Festival Film Busan, Korea dan sempat dinominasikan dengan kategori film terbaik.

Penyalin Cahaya menceritakan tentang Suryani (dibintangi Shenina Cinnamon) yang lupa ingatan dan kaget setelah melihat foto dirinya yang sedang mabuk di pesta kemenangan teater universitas itu ramai tersebar.

Dugaan perilaku tidak baik berdasarkan foto itu kemudian menyebabkan Suryani kehilangan beasiswanya. Suryani kemudian meminta bantuan temannya untuk mencari tahu apa yang terjadi di pesta itu,

Film Penyalin Cahaya memiliki rating 6.8 di IMDb dan film ini bisa kamu tonton di Netflix.

4. Marlina : Si Pembunuh dalam Empat Babak (2017)

https://www.youtube.com/embed/Ikgy2Xukwng

Dibintangi oleh istrinya Vino G Bastian, Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak berhasil tayang perdana di Festival Film paling terkenal di dunia, yakni Cannes Festival Film 2017 di Prancis silam dan tayang di bioskop 18 negara termasuk Spanyol, Tiongkok, UK, Jerman, Italia dan Malaysia. Film ini menang Grand Prize di Tokyo FILMeX.

Film drama thriller yang disutradarai oleh Mouly Surya ini bercerita tentang seorang janda bernama Marlina (dibintangi oleh Marsha Timothy) yang dihadapkan pada ancaman perampok di rumahnya di padang sabana Sumba, Indonesia.

Marlina memutuskan untuk mencari keadilan dengan memenggal kepala bos perampok yang menyerangnya. Selama perjalanan, dia bertemu dengan orang-orang yang beragam, sementara kepala Markus yang telah mati tetap menguntitnya. Wah, kedengeran seru, kan!

Film 'Marlina si Pembunuh dalam Empat Babak' memiliki rating 6.9 di IMDb dan bisa kamu tonton lewat Netflix ya! 

5. The Raid (2011 & 2014)

https://www.youtube.com/embed/m6Q7KnXpNOg

Terkenal secara internasional dan banyak diakui penggemar film sampai sekarang, The Raid pertama yang rilis pada tahun 2011 sempat sukses menggelar tayang premier dunianya dan  mendapatkan penghargaan di Festival Film Internasional Toronto (TIFF), Kanada.

Selain itu, The Raid juga tayang di Festival Film di Irlandia, US, UK, Belanda, Australia dan banyak lagi. Nama The Raid kemudian semakin dikenali secara internasioanl ketika berhasil tayang di bioskop internasional melalui Sony Pictures Classic.

Sementara sekuelnya yang rilis pada tahun 2014 berhasil masuk bioskop sejumlah negara, seperti Amerika, Spanyol, Jepang, Kanada, UK, Jerman, Swiss, Austria, Turki, China, dan Australia. Mantap!

Film The Raid pertama ditulis, disutradarai, dan diedit oleh Gareth Evans, serta dibintangi oleh Iko Uwais, Joe Taslim, Donny Alamsyah, Ray Sahetapy, dan Yayan Ruhian, sementara sekuelnya terdapat tambahan aktris seperti Julie Estelle dan sejumlah aktor Jepang.

The Raid memiliki genre aksi dan thriller yang dimulai dengan cerita tentang sekelompok polisi yang melakukan serangan terhadap sebuah gedung apartemen yang dikuasai oleh seorang bos narkoba bernama Tama Riyadi. Mereka berusaha menangkap Tama, namun terjebak di dalam gedung dan harus bertempur melawan para penjahat yang menghadang mereka.

Film The Raid memiliki rating 7.6 di IMDb, sementara sekuelnya memiliki rating 7.9 di IMDb. 2 Film The Raid dapat kamu tonton lewat Vidio.

Baca Juga: 5 Film Romansa dengan Kondisi yang Tak Biasa, Ada Midnight Sun!

Alfidda Salsabilla Photo Community Writer Alfidda Salsabilla

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya