5 Film Horor Found-Footage Indonesia di Bioskop! Terbaru Pasar Setan

Konsep film horor paling underrated di Indonesia, lho

Found-Footage adalah merupakan konsep dalam film yang sinematografinya ditampilkan dengan konsep seperti sedang merekam film atau video. Konsep satu ini selalu diangkat ke genre horor, terutama untuk menambah atmosfir ketegangan yang terlihat nyata dan realistis.

Di perfilman horor Indonesia sendiri, konsep found-footage sangat jarang dipakai, meski ada beberapa film horor yang mengandalkan konsep satu ini. Seperti tahun ini, film horor rilisan IDN Pictures yang berjudul "Pasar Setan (2024)".

Eits, tapi sembari menunggu perilisan, alangkah baiknya kamu kepoin dulu beberapa film horor Indonesia yang mengusung konsep found-footage dalam artikel berikut ini.

Baca Juga: 5 Film India yang Angkat Isu tentang Kejahatan Seksual, Pilu!

1. Keramat (2009)

5 Film Horor Found-Footage Indonesia di Bioskop! Terbaru Pasar SetanKeramat (dok. Starvision Plus/Keramat)

Film horor rilisan akhir tahun 2000an garapan Monty Tiwa satu ini mengusung konsep found-footage untuk pertama kalinya dalam perfilman Indonesia, tentunya hal ini memberikan pengaruh yang sukses, selain itu, cerita yang dihadirkan cukup segar, terutamanya untuk ketegangan yang dibangun terlihat lebih realistis, serta menjadi cult film horor lokal, lho.

Mengisahkan tentang sekelompok tim produksi film asal Jakarta yang mempersiapkan proses syuting mereka di daerah Yogyakarta. Namun, hal berubah menjadi penuh ancaman kelam ketika salah satu diantara mereka kerasukan.

2. Terekam (2010)

5 Film Horor Found-Footage Indonesia di Bioskop! Terbaru Pasar SetanTerekam (dok. Batavia Pictures/Terekam

Digarap oleh sang maestro horor Indonesia, yakni Nayato Fio Nuala. Film horor berkonsep found-footage satu ini juga cukup memberikan tontonan penuh teror yang apik serta menarik ala film horor asal Spanyol garapan Jaume Balaguero dan Paco Plaza yang berjudul Rec (2007). 

Selain itu, film satu ini juga menggaet Julia Perez sebagai bintang utamanya yang sukses menambah apiknya film horor underrated satu ini.

Mengisahkan tentang ketiga aktris yang membuat rencana proyek film horor, secara tidak sengaja, mereka malah menyaksikan kejadian-kejadian aneh penuh teror dengan munculnya insiden dibalik layar yang mengerikan.

3. Keramat 2 : Caruban Larang (2022)

5 Film Horor Found-Footage Indonesia di Bioskop! Terbaru Pasar SetanKeramat 2 : Caruban Larang (dok. Starvision Plus/Keramat 2 : Caruban Larang)

Sukses untuk film pertamanya, Monty Tiwa menyuguhkan sekuel untuk film Keramat (2009) dengan usungan konsep found-footage yang serupa tetapi dengan menghadirkan cerita serta teror yang lebih liar, film horor satu ini cukup berhasil menggaet penonton dengan aksi dari para aktor dan aktrisnya, selain itu, film satu ini sedikit membalut unsur komedi yang dijamin menghibur.

Mengisahkan tentang sekelompok mahasiswa yang melakukan riset tugas terakhirnya dengan dibantu sang pembuat dokumenter, mereka datang dari Jakarta ke Cirebon. Namun, hal mengerikan mulai membawa mereka terjerumus memasuki alam ghaib.

4. Menjelang Magrib (2022)

5 Film Horor Found-Footage Indonesia di Bioskop! Terbaru Pasar SetanMenjelang Magrib (dok. Silent D Pictures/Menjelang Magrib)

Membawa konsep found-footage dengan usungan horor drama penuh surealis, film goror garapan Helfi Kardit satu ini cukup memberikan poin atau nilai unik dan segar di perfilman horor Indonesia, meski cukup terbatas dengan produksinya, tetapi teror yang dihadirkan serta penampilan aktris utamanya cukup apik, sehingga tetap memberikan suguhan tak diragukan.

Mengisahkan tentang mahasiswa jurusan psikologi yang menemui seorang pasien sakit jiwa untuk materi research skripsi mereka. Bermula dari masalah kejiwaan Nina yang akhirnya berkembang menjadi hal-hal mistis yang diluar logika. Tahayul, Mistis dan Budaya bertabrakan dengan sains dan pengetahuan mereka selama ini.

5. Pasar Setan (2024)

5 Film Horor Found-Footage Indonesia di Bioskop! Terbaru Pasar SetanPasar Setan (dok. IDN Pictures/Pasar Setan)

IDN Pictures tentunya menjadi rumah produksi yang aktif setelah mereka merilis film horor berjudul Inang (2022), kali ini mereka menawarkan suguhan horor yang segar dengan konsep found-footage yang cukup menarik dengan ceritanya yang diangkat dari kisah nyata, selain itu, jajaran aktrisnya cukup menjanjikan dari Audi Marissa hingga Pangeran Lantang. 

Film garapan Wisnu Surya Pratama satu ini akan mengisahkan tentang sekelompok vlogger horor yang mengunjungi destinasi tempat paling mengerikan, yakni Pasar Setan. Namun, mereka tak percaya hal itu, sehingga melanggar larangan dan berujung terjerumus ke sebuah teror yang mengancam nyawa mereka.

Dikonfirmasi oleh IDN Pictures, bahwa mereka akan merilis filmnya pada 29 Februari 2024 mendatang di seluruh bioskop Indonesia. Nah, kamu pencinta film horor found-footage, jangan sampai dilewatkan. Tapi, sembari menunggu perilisan alangkah baiknya nontonin film-film horor found-footage yang telah dirilis diatas, ya!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Komedi Terbaru Netflix Bulan Januari 2024

Perceval Photo Community Writer Perceval

I love horror movies so much. Check me out on instagram or letterboxd ; @danversbf

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya