TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bambang Pacul dan Kapolda Jateng Masuk Kandidat PKS untuk Pilgub 2024

Nama lain ada Dico, Sudirman Said, Gus Yusuf

Ketua Komisi III DPR, Bambang 'Pacul' Wuryanto. (IDN Times/Aryodamar)

Intinya Sih...

  • PKS Jateng melakukan penjaringan kandidat untuk Pilgub 2024
  • Kandidat internal PKS meliputi 11 orang, sementara eksternal terdiri dari 9 orang
  • Partai akan menjalin kerjasama dengan kandidat untuk mewujudkan kepemimpinan yang mandiri dan sejahtera

Semarang, IDN Times – Menghadapi Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jateng pada 27 November 2024, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jateng telah melakukan penjaringan untuk memilih kandidat calon gubernur dan wakil gubernur. Dari penjaringan diharapkan dapat menghadirkan pemimpin yang mampu meningkatkan kemandirian dan kesejahteraan masyarakat Jateng selama lima tahun ke depan.

1. Hasil penjaringan untuk Pilgub Jateng

Ketua Umum DPW PKS Jateng, Muh Afif, Lc menegaskan, komitmen partainya untuk turut aktif dalam Pilgub 2024.

"Sebagai partai politik, kami akan cawe-cawe dalam pilgub. Kami ingin menawarkan kandidat calon gubernur dan wakil gubernur yang pro rakyat, peduli pada kesejahteraan masyarakat," ujarnya dilansir keterangan pers di Semarang, Minggu (9/6/2024).

Adapun, penjaringan kandidat berlangsung dari 26 Mei hingga 5 Juni 2024 dan melibatkan 2.900 kader di seluruh Jateng. Kader yang terlibat mencakup struktur pengurus partai hingga tingkat ranting, kelompok pembinaan, dan pengurus berbagai organisasi sayap partai.

"Penjaringan dilakukan untuk mendengarkan dan mengakomodasi aspirasi kader serta memastikan calon yang diusung merupakan representasi terbaik dari PKS Jateng," ujar Afif.

Baca Juga: Gibran Soal Pilgub Jateng, Sebut Makin Banyak yang Muda

2. Daftar nama yang masuk radar PKS

Berikut adalah daftar kandidat yang dihasilkan dari proses penjaringan internal PKS Jateng:

Kandidat Internal PKS:

  • Dr. H. Abd Fikri Faqih, MM
  • Dr. H. Abd Kharis Almasyhari, M.Si
  • H. Agung Budi Margono, ST, M.T
  • H. Hadi Santoso, ST, M.Si
  • Drs. H. Hamid Noor Yasin, MM
  • Hj. Ida Nurul Farida, M.Pd
  • H. Jasiman, Lc
  • H. Muhammad Afif, Lc
  • H. Rofik Hananto, S.E
  • H. Solikhin
  • H. Wisnu Wijaya A, SE, MM

Kandidat Eksternal PKS:

  • Irjen. Pol. Drs. Ahmad Luthfi, S.St.Mk., S.H.
  • Ir. Bambang Wuryanto, MBA
  • Muhammad Yusuf Chudlori
  • Sudaryono, B.Eng., M.M., M.BA.
  • Dr. Hendrar Prihadi, MM
  • Dico M Ganinduto, B.Sc
  • Dr. Muhdi SH.M.Hum
  • H. Taj Yasin Maimoen
  • Sudirman Said, SE., MBA.
Berita Terkini Lainnya