TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Warga yang Penasaran Datangi Semburan Air di Grobogan Meski Sudah Reda

Sempat viral di medsos

IDN Times/Aji

Grobogan, IDN Times - Meskipun semburan lumpur dari sumur bor di Desa Karangasem Kecamatan Purwodadi, Grobogan sudah reda, namun masyarakat masih datang melihat semburan itu. Sejumlah warga penasaran dengan semburan air yang ketinggiannya mencapai 15 meter. 

Baca Juga: Penyebab Semburan Air 15 Meter di Grobogan, Rasanya Asin

1. Warga datang ke semburan air penasaran sempat viral di medsos

IDN Times/Aji

Dari pantauan di lapangan, sejumlah warga silih berganti penasaran menyaksikan sisa semburan air. Namun pada Minggu (1/3) sudah reda. Warga mengaku penasaran dengan semburan air yang mencapai 15 meter itu.

Hal ini seperti yang diungkapkan oleh salah satu warga Kiswoyo. Dia mengaku penasaran dengan semburan air. Menurutnya semburan itu sempat viral di sejumlah media sosial di Grobogan dan sekitarnya.

"Ini saya penasaran. Kemarin di medsos banyak kabar semburan air hingga 30 m. Cuman ini sudah reda. Tidak ada lagi semburan," kata dia saat ditemui di lokasi.

2. Warga mengaku khawatir jika semburan air semakin parah

IDN Times/Aji

Senada juga diungkapkan warga lainnya, Kamipriyono. Menurutnya ia juga penasaran dengan semburan air itu. Dia mengaku khawatir jika semburan air dan lumpur itu seperti di Sidoarjo.

"Dan hari ini saya datang melihat sudah reda informasinya kemarin sampai 30 meter," terang dia.

Baca Juga: Semburan Lumpur Setinggi 20 Meter Keluar dari Tanah Ponpes di Grobogan

Berita Terkini Lainnya