Ada 166 Tenaga Kesehatan di Semarang Gak Datang saat Jadwal Vaksinasi
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Semarang, IDN Times - Sebanyak 166 orang tenaga kesehatan (nakes) di Kota Semarang tidak hadir saat jadwal vaksinasi 14-18 Januari 2020. Dari kejadian itu, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Semarang menjadwalkan ulang pelaksanaan vaksinasi untuk mereka.
1. Sudah 2.079 tenaga kesehatan yang divaksinasi pada periode 14-18 Januari 2020
Kepala Dinas Kesehatan Kota Semarang, Abdul Hakam mengatakan, selama periode 14-18 Januari 2021 terjadwal sudah ada 2.079 tenaga kesehatan yang akan divaksinasi.
"Namun, dari jumlah tersebut yang sudah divaksin sebanyak 1.736 orang. Lalu, 167 orang ditunda, 166 orang tidak hadir, dan 10 orang lainnya ditolak," ungkapnya saat dihubungi IDN Times, Selasa (19/1/2020).
Baca Juga: Sudah 18.801 Warga Ber-KTP Semarang Terinfeksi COVID-19
2. Vaksinasi 167 tenaga kesehatan tertunda karena tidak lolos menjawab 16 pertanyaan
Untuk 10 nakes yang melakukan penolakan dikarenakan berdomisili dari luar kota Semarang, namun mendaftarkan diri untuk vaksinasi di Ibu Kota Jawa Tengah tersebut.
Editor’s picks
Sedangkan, penundaan vaksinasi terhadap 167 tenaga kesehatan lantaran mereka tidak lolos dalam menjawab 16 pertanyaan yang disampaikan vaksinator.
Adapun untuk 166 nakes yang tidak datang, Dinkes Kota Semarang belum bisa memastikan alasan mereka. Meski demikian, pihaknya akan menjadwalkan ulang vaksinasi bagi mereka.
"Terhadap tenaga kesehatan yang tidak hadir tersebut akan kami jadwalkan ulang pelaksanaan vaksinasinya. Kami sampaikan kepada teman-teman Puskesmas untuk menghubungi yang akan divaksinasi besok," ujar Hakam.
3. Vaksinasi tahap pertama untuk nakes selesai Februari 2021
Pelaksanaan vaksinasi tahap pertama untuk tenaga kesehatan tersebut, imbuhnya, ditargetkan selesai pada bulan Februari 2021. Vaksinasi bagi tenaga kesehatan itu dilakukan di 57 fasilitas kesehatan di Kota Semarang.
Sementara bagi penerima vaksin yang mengalami gejala setelah penyuntikan, Dinkes Kota Semarang telah menyiapkan rumah sakit rujukan.
"Kami telah menyiapkan konsultan kejadian ikutan pasca imunisasi (KIPI) bekerja sama dengan RSUD Wongsonegoro," tandasnya.
Baca Juga: Hari Pertama Vaksinasi di Semarang, Puskesmas, RS Giliran Ambil Vaksin