Hujan Lebat Dalam Waktu Singkat, Pohon-pohon di Semarang Bertumbangan

Paling banyak di Gunungpati

Semarang, IDN Times - Hujan lebat disertai angin yang mengguyur Kota Semarang dalam waktu singkat membuat sejumlah pohon tua di tepi jalan, bertumbangan.

1. Pohon tumbang di Brumbungan dan Jalan Cendrawasih

Hujan Lebat Dalam Waktu Singkat, Pohon-pohon di Semarang BertumbanganPohon tumbang melintang di jalan kampung di Ungaran. Dok SAR Jateng

Informasi yang diperoleh dari tim Basarnas Jawa Tengah, pohon tumbang terjadi di wilayah Semarang Timur dan Gunungpati, hari ini Selasa (10/12).

Hujan yang mengguyur sekitar pukul 14.00 WIB siang mengakibatkan pohon tumbang di Jalan Cendrawasih dan Brumbungan.

"Kami meminta kepada warga sekitar untuk mewaspadai angin kencang karena bisa menyebabkan beberapa pohon tumbang," kata anggota Basarnas Jateng, Yustinus Prebowo saat dikonfirmasi IDN Times.

Baca Juga: Cuaca Hari Ini, Sejumlah wilayah di Jateng Bakal Diguyur Hujan Lebat

2. Di Pakintelan, pohon rebah melintang di pinggir jalan

Hujan Lebat Dalam Waktu Singkat, Pohon-pohon di Semarang BertumbanganPohon tumbang di Gunungpati. Dok Basarnas Jateng

Pohon tumbang saat ini juga menutupi badan jalan di Pakintelan Gunungpati. Lokasinya berada tepat dari lajur Unnes menuju Gunungpati.

3. Tiang listrik tertimpa pohon di Pakintelan

Hujan Lebat Dalam Waktu Singkat, Pohon-pohon di Semarang BertumbanganTiang listrik tertimpa pohon di Pakintelan. Dok Basarnas Jateng

IDN Times memperoleh informasi bahwa pohon tumbang membuat jaringan tiang listrik terputus. "Ada satu tiang listrik yang ambruk tertimpa pohon di Pakintelan," terang pria yang juga menjadi Kapolsek Ngaliyan tersebut.

Ia menambahkan beberapa titik siang ini sempat dilanda hujan disertai angin kencang. Seperti Banjardowo, Arteri Soekarno-Hatta dan beberapa kecamatan di Ungaran.

Sejauh ini tidak ada laporan adanya korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Baca Juga: Akibat Hujan, Pohon Tumbang di Bojonegoro Timpa Mobil, Sopir Selamat

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya