Pengungsi Merapi Dirapid Test, Ratusan Orang Dinyatakan Non Reaktif

Pengungsi di Magelang sudah terapkan jangan jarak

Magelang, IDN Times - Ratusan pengungsi dari kelompok rentan di Desa Banyurojo Kabupaten Magelang saat ini diwajibkan mengikuti rangkaian rapid test. Hasilnya, menurut penuturan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Jawa Tengah, Yulianto Prabowo, kini terdapat 274 pengungsi yang dinyatakan non reaktif.

"Kita lakukan rapid test untuk kelompok rentan. Rapid test ini untuk pemetaan seluruh keberadaan para pengungsi ada berapa yang reaktif. Dan setelah dirapid, sebanyak 274 pengungsi di Banyurojo Magelang, gak ada yang reaktif," kata Yulianto dalam rekaman suara yang didapat IDN Times, Selasa (17/11/2020).

1. Dinkes Jateng pastikan tempat tidur pengungsi Merapi sudah disekat-sekat

Pengungsi Merapi Dirapid Test, Ratusan Orang Dinyatakan Non ReaktifPara pengungsi berbincang dengan pengungsi lainnya usai makan sahur (IDN Times/Saifullah)

Saat mengecek ke sejumlah pengungsian, pihaknya menemukan tempat tidur para pengungsi sudah menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Saat ini, ia mengklaim terdapat bilik kamar pengungsi yang sudah disekat untuk membatasi jarak antar penghuninya.

Temuan tersebut ia temukan saat berada di tempat pengungsian warga yang terdampak erupsi Gunung Merapi di Desa Tlogolele Boyolali dan Magelang.

"Saya kemarin keliling di pengungsian Magelang dan Boyolali. Saya lihat sudah bagus sekali. Tempatnya sudah dibuat sekat-sekat seperti bilik kamar. Di Magelang dan Tlogolele juga dibuat bilik untuk kamar pengungsinya," ujar Yulianto.

Baca Juga: Jumlah Pengungsi di Barak Merapi Terus Bertambah, Tembus 200 Jiwa

2. Lokasi pengungsi di Kemalang Klaten sedang dibuat kamarnya

Pengungsi Merapi Dirapid Test, Ratusan Orang Dinyatakan Non ReaktifAngin berembus di lereng Gunung Merapi terlihat dari kawasan Klakah, Selo, Boyolali, Jawa Tengah. ANTARA FOTO/Aloysius Jarot Nugroho

Meski begitu, untuk tempat pengungsian di Kabupaten Klaten, pihaknya menyatakan sampai saat ini baru sebatas pembuatan kamar untuk para pengungsi. "Di pengungsian Desa Kemalang baru proses," terangnya.

Pihaknya menegaskan bahwa pembuatan bilik kamar tersebut demi memecah kerumunan warga di tempat pengungsian.

3. Bilik kamar diklaim efektif memecah kerumunan para pengungsi

Pengungsi Merapi Dirapid Test, Ratusan Orang Dinyatakan Non ReaktifIDN Times/Bandot Arywono

Terkait persediaan makanannya, ia bilang saat ini cukup terjamin. "Bilik kamarnya kan buat memecah kerumunan. Untuk stok makanannya masih terjamin, kesehatannya rutin kita cek. Kondisinya rata-rata cukup bagus," bebernya.

Baca Juga: Dekat Gunung Merapi, Ini 10 Tempat Wisata yang Ditutup Sementara

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya