3 Dosen Meninggal Akibat COVID-19, UNS Solo Lockdown Seminggu

Acara Menko Airlangga gak jadi di auditorium kampus UNS Solo

Surakarta, IDN Times - Kampus Universitas Sebelas Maret (UNS) di Kota Solo, Jawa Tengah ditutup mulai tanggal 18--25 Juni 2021. Penutupan dilakukan buntut dari meninggalnya tiga dosen UNS akibat COVID-19.

1. Tiga dosen meninggal terpapar virus corona

3 Dosen Meninggal Akibat COVID-19, UNS Solo Lockdown SemingguPemberitahuan lockdown di pintu gerbang UNS Solo (IDN Times/Larasati Rey)

Rektor UNS, Jamal Wiwoho menyebut ada tiga dosen yang meninggal dunia. Mereka adalah dr Muhammad Arif Taufiqurrahman dari Fakultas Kedokteran, Didiek Sri Wahyono dari Fakultas MIPA, dan Medianto dari Fakultas Teknik.

Jamal menjelaskan penyebab meninggalnya ketiga dosen terbaik tersebut lantaran terinfeksi virus corona.

"Dua hari yg lalu dan kemarin UNS kehilangan para dosen yang kami miliki para dosen yang bagus prestasi nagus integritas bagus," ungkapnya, Jumat (18/6/2021).

Sejumlah dosen lain, karyawan, dan mahasiswa UNS saat ini diketahui juga kedapatan terkonfirmasi positif COVID-19 sehingga kegiatan kampus dilakukan secara online.

"Saat ini juga ada beberapa dosen dan karyawan yang di rumah sakit dan juga banyak isolasi mandiri oleh karena kami mengambil kebijakan untuk membatasi aktivitas kampus jadi kegiatan langsung kami alihkan ke kegiatan jaringan atau daring," jelasnya.

Baca Juga: Geram! Parkir Liar di Solo, Gibran Janji Segera Berantas

2. Lockdown selama sepekan di UNS Solo

3 Dosen Meninggal Akibat COVID-19, UNS Solo Lockdown SemingguPintu utama UNS Solo dijaga ketat petugas (IDN Times/Larasati Rey)

Jamal memutuskan membatasi kegiatan di kampusnya selama sepekan guna memutus penyebaran COVID-19. Pihaknya, bahkan membatalkan beberapa kegiatan acara Menteri Koordinasi Perekonomian, Airlangga Hartarto yang sedianya digelar Jumat (18/6/2021) di gedung Auditorium UNS Kota Surakarta.

"Jam 15.00 WIB ada kunjungan dari Menko Perekonomian Bapak Arlangga Hartanto yang digelar di Auditorium, tapi dalam kondisi ini kami harus hati-hati dan dilakukan secara daring dan alhamdulillah beliau berkenan secara daring," imbuhnya.

Jamal berharap dengan adanya pembatasan kegiatan ini, dapat segera memulihkan keadaan di lingkungan kampus. Ia bahkan melakukan steriilisasi di area kampus.

3. Banyak mahasiswa dan pengunjung kecele

3 Dosen Meninggal Akibat COVID-19, UNS Solo Lockdown SemingguMahasiswa UNS Solo putar balik lantaran tak diperbolehkan masuk (IDN Times/Larasati Rey)

Berdasarkan pantauan IDN Times di kampus pada Jumat (18/6/2021), terlihat petugas bersiaga di gerbang pintu utama. Jumlah mereka lebih banyak dari hari biasanya.

Mereka menutup pintu masuk UNS sejak pagi. Semua akses keluar masuk area kampus ditutup, kecuali di gerbang utama yang terletak di Jalan Ir Sutarmi.

Banyak mahasiswa dan pengujung yang datang. Namun tidak sedikit dari mereka yang terpaksa balik kanan lantaran tidak diperbolehkan petugas masuk kampus.

Kendati demikian, beberapa orang dipersilakan masuk karena memiliki urusan mendesak. Seperti karyawan yang harus mengambil laptop atau berkas agar bisa tetap bekerja di rumah.

Salah seorang mahasiswa, Aisyah mengaku terpaksa putar balik lantaran tidak mengetahui adanya informasi penutupan kampus UNS tersebut. Ia bermaksud masuk untuk mengumpulkan tugas dari dosen.

"Ya ini terpaksa pulang lagi, tidak tau kalau ada petutupan begini," jelasnya.

Baca Juga: Ruang ICU COVID-19 di 5 Rumah Sakit Solo Penuh, RS Kebanjiran Pasien

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya