Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Kebakaran Pasar Wonogiri, Pemkab Tetapkan Status Darurat agar Pedagang Bisa Jualan

Pasar_Wonogiri.jpeg
Kebakaran di Pasar Kota Wonogiri pada Senin (6/10/2025) dini hari. (IDN Times/Larasati Rey)
Intinya sih...
  • Pemkab Wonogiri tetapkan status darurat usai kebakaran Pasar Kota Wonogiri
  • Bupati Setyo Sukarno akan segera bangun pasar darurat untuk pedagang
  • Aktivitas jual beli di Pasar Kota Wonogiri lumpuh total akibat kebakaran
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Wonogiri, IDN Times - Pemerintah Kabupaten Wonogiri menetapkan kebakaran Pasar Kota Wonogiri berstatus darurat usai peristiwa kebakaran Pasar Kota Wonogiri yang terjadi pada Sabtu (6/10/2025).

1. Tetapkan status darurat

Pasar_Wonogiri.jpeg
Kebakaran di Pasar Kota Wonogiri pada Senin (6/10/2025) dini hari. (IDN Times/Larasati Rey)

Bupati Wonogiri Setyo Sukarno mengatakan keputusan tersebut diambil berdasarkan pada kesepakatan rapat pasca tragedi kebakaran.

"Dari hasil rapat ini kita tetapkan kebakaran Pasar Kota Wonogiri berstatus ke daruratan," ucap Setyo, Senin (6/10/2025).

2. Segera bangun pasar darurat

IMG_6131.jpeg
Kebakaran di Pasar Kota Wonogiri pada Senin (6/10/2025) dini hari. (IDN Times/Larasati Rey)

Lebih lanjut, Setyo mengaku akan segera menerbitkan  status darurat. Status tersebut agar Pemkab Wonogiri segera membuat pasar darurat supaya pedagang bisa kembali berjualan.

"Tentunya dengan status ini semua kegiatan akan segera kita laksanakan, termasuk membuat pasar darurat nya, penataan teman-teman pedagang kita mulai eksen pada hari ini," jelasnya.

3. Aktifitas jual beli lumpuh total

Pasar_Wonogiri.jpeg
Kebakaran di Pasar Kota Wonogiri pada Senin (6/10/2025) dini hari. (IDN Times/Larasati Rey)

Setyo mengatakan saat ini aktivitas jual beli di Pasar Kota Wonogiri lumpuh total, termasuk fasilitas pasar yang rusak akibat kebakaran.

"Pasar lumpuh, karena aktivitas di pasar kota jelas tidak bisa digunakan," ujarnya.

Berdasarkan data Pemkab Wonogiri, ada 1.301 pedagang yang terdampak dalam kebakaran tersebut.

Berdasarkan informasi yang diterimanya, kebakaran terjadi di lantai dua pasar. Warga pasar sempat mencium bau terbakar sekira pukul 01.30-02.00 WIB. Api kemudian mulai menyebar sekira pukul 02.30 WIB pada Senin (6/10/2025).

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Bandot Arywono
EditorBandot Arywono
Follow Us

Latest News Jawa Tengah

See More

Sekolah Rakyat Dasar di Solo Dibuka, 50 Siswa Mulai Masuk di Asrama

06 Okt 2025, 15:12 WIBNews