TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bruno Silva Antarkan PSIS Raih Poin Penuh Taklukkan PSM di Liga 1   

PSIS berada di peringkat ke-4 di klasemen sementara Liga 1

Pemain PSIS Semarang, Bruno Silva setelah membobol gawang PSM Makassar di laga pekan ke-13 Seri ke-3 Liga 1 2021/2022 di Stadion Maguwoharjo Sleman Yogyakarta, Senin (22/11/2021). (dok. PSIS)

Semarang, IDN Times -  PSIS Semarang berhasil menaklukkan PSM Makassar dengan skor 1-0 pada laga pekan ke-13 Seri ke-3 Liga 1 2021/2022 di Stadion Maguwoharjo Sleman, Senin (22/11/2021) pukul 20.45 WIB. Gol tunggal dari Bruno Silva mengantarkan Laskar Mahesa Jenar untuk meraih poin penuh. 

Baca Juga: PSIS Semarang Gagal Menang Lawan Persikabo Bogor, Skor Seri 2-2 

1. Bruno Silva cetak gol di menit ke-5

Pemain PSIS Semarang merayakan kemenangan saat melawan PSM Makassar di Liga 1 2021/2022 di Stadion Maguwoharjo Sleman, Senin (23/11/2021).

Kemenangan tersebut membawa PSIS kembali di papan atas klasemen sementara Liga 1, yakni di peringkat ke-4 dengan perolehan 23 poin dari 13 laga.

Babak pertama pertandingan sudah berlangsung cukup sengit. PSIS maupun PSM ingin mendapat kesempatan untuk mencetak gol di gawang lawan. Namun, baru lima menit pertandingan berjalan PSIS berhasil memanfaatkan kesempatan dan membobol gawang PSM melalui tendangan keras Bruno Silva yang diumpan oleh Hari Nur Yulianto. 

2. PSM tidak berhasil menyamakan skor di babak pertama

Pertandingan PSIS Semarang melawan PSM Makassar di laga Liga 1 2021/2022 di Stadion Maguwoharjo Sleman, Senin (22/11/2021). (dok. PSIS Semarang)

Melihat satu gol yang diperoleh lawan, PSM mulai agresif mengejar ketertinggalan. Namun, PSIS tidak memberikan kesempatan tim Juku Eja mencetak gol di gawang yang dijaga Jandia Eka Putra.

Hingga akhir babak pertama berakhir, skor tidak berubah 1-0 dengan kemenangan di tangan PSIS.

Baca Juga: PSIS Semarang Antisipasi Serangan Cepat PSM Makassar, Siap Tempur! 

Berita Terkini Lainnya