Resep Sambal Goreng Hati Sapi, Paduan Rasa Pas antara Pedas dan Gurih

Bisa jadi ide bisnis kuliner, nih!

Hati sapi adalah salah satu anggota badan sapi yang bisa dikonsumsi. Biasanya, hati sapi diolah menjadi aneka sambal goreng. 

Seperti yang satu ini, sambal goreng hati sapi. Tanpa perlu tambahan bahan dasar lain, sambal ini sudah cukup enak dinimati. Rasanya gurih bercampur pedas.

Cocok banget dijadikan salah satu lauk ketika acara hajatan atau bahkan dijadikan ide bisnis kuliner. Pasti penasaran dengan resepnya, kan? Simak penjelasan di bawah ini, ya!

Baca Juga: Resep Ayam Kuah Asam yang Enak Menyegarkan, Hangat di Tubuh, Mantap!

1. Siapkan bahan yang diperlukan

Resep Sambal Goreng Hati Sapi, Paduan Rasa Pas antara Pedas dan Gurihilustrasi hati sapi (pixabay.com/Hans)

Bahan-bahan:

  • 1 kg hati sapi
  • 10 siung bawang merah
  • 7 siung bawang putih
  • 15 buah cabai merah besar
  • 10 buah cabai keriting merah
  • 4 buah cabai rawit merah atau sesuai selera
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai
  • 2 ruas jari lengkuas
  • 2 sendok teh garam
  • 1 sendok teh kaldu sapi bubuk
  • 20 gram gula merah
  • 1/2 sendok teh lada bubuk
  • Air secukupnya

2. Rebuslah hati sapi hingga matang

Resep Sambal Goreng Hati Sapi, Paduan Rasa Pas antara Pedas dan Gurihilustrasi merebus hati sapi (pixabay.com/werbeguru)

Masaklah air di panci rebusan hingga mendidih. Sambil menunggu, bersihkan hati sapi dengan air yang mengalir. 

Jika hati sapi sudah bersih tanpa darah dan kotoran yang menempel, masukkan ke dalam rebusan air. Rebuslah hati sapi ini selama 35 menit hingga matang. Jangan lupa, buang buih kotor selama proses perebusan.

Setelah 35 menit berlalu, segera angkat dan tiriskan hati sapi. Bersihkan dengan air dingin suhu ruang dan diamkan sejenak hingga dingin. Hasilnya, iris hati sapi menjadi potongan dadu kecil sesuai selera. 

3. Hati sapinya digoreng dulu, ya!

Resep Sambal Goreng Hati Sapi, Paduan Rasa Pas antara Pedas dan Gurihilustrasi menggoreng hati sapi (pixabay.com/agamaszota)

Tak berhenti sampai di sana, gorenglah hati sapi sebelum diolah menjadi sambal. Caranya, panaskan minyak goreng dalam wajan dengan api sedang.

Jika sudah panas, masukkan hati sapi dan gorenglah sambil terus diaduk hingga timbul buih pada minyak. Setelah minyak goreng berbuih, langsung saja angkat dan tiriskan hati sapi.

Sementara itu, haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, cabai keriting merah, dan cabai rawit merah. Jangan sampai tertinggal, gepreklah serai dan lengkuas hingga gepeng. 

4. Saatnya memasak sambal goreng hati sapi, nih!

Resep Sambal Goreng Hati Sapi, Paduan Rasa Pas antara Pedas dan Gurihilustrasi memasak sambal goreng hati sapi (unsplash.com/Jimmy Dean)

Panaskan sedikit minyak goreng dalam wajan. Sambil menunggu, sisir halus gula merah menggunakan pisau.

Jika sudah panas, masukkan beberapa yang sebelumnya sudah dihaluskan. Tumislah hingga tanak sambil terus diaduk-aduk. Lalu, masukkan daun salam, serai, dan lengkuas. Tumislah bahan-bahan ini hingga tercium wangi yang khas. 

Kemudian, tambahkan hati sapi, garam, gula merah, kaldu sapi bubuk, lada bubuk, dan air sekitar 200 ml. Adu-aduk hingga tercampur rata dan biarkan hingga airnya menyusut. Sesekali diaduk-aduk, ya!

5. Akhirnya, sambal hati sapi siap disajikan

Resep Sambal Goreng Hati Sapi, Paduan Rasa Pas antara Pedas dan Gurihsambal goreng hati sapi (instagram.com/revsyakitchen)

Jika airnya sudah menyusut dan bumbu pun meresap ke dalam hati sapi, jangan lupa koreksi rasa. Barangkali masih kurang bumbu, kamu bisa tambahkan sesuai selera.

Tapi jika rasanya sudah pas, langsung matikan kompor dan pindahkan ke piring saji. Sekarang, sambal goreng hati sapi siap disajikan.

Ketika kamu makan dengan lauk ini pasti bikin nafsu makanmu bertambah. Apalagi jika ditemani petai, nikmatnya tak tertandingi!

Baca Juga: Resep Mi Tek-tek, Sajian Bakmi Goreng Jawa yang Menggoda Selera

Lena Latipah Photo Community Writer Lena Latipah

Abi mah jalmi biasa//Follow me on instagram : lena_latipah17

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya