Resep Seblak Jamur Enoki, Pedasnya Unik Bikin Nagih!

Siapa sih yang tak kenal dengan camilan khas Sunda ini? Namanya, sensasi ngemil kerupuk rebus yang dipadukan dengan bumbu pedas yang berasal dari cabai rawit, bawang putih, dan kencur.
Selain menggunakan kerupuk, akhir-akhir ini seblak sudah berubah karena diberi tambahan topping yang beraneka ragam. Contohnya, ada seblak jamur enoki.
Jika kamu makan ini, kamu pasti akan kebingungan. Ini pedas khas Korea atau Bandung ya? Dan dari pada kamu dibuat penasaran, lebih baik simak resep lengkap seblak jamur enoki di bawah ini. Check this out, guys!
Baca Juga: Resep Pani Puri Makanan Khas India yang Ikonik, Rasanya Segar!
1. Siapkan bahan yang diperlukan
Bahan-bahan:
- 100 gram jamur enoki
- 5 butir bakso sapi kecil
- 3 buah sosis
- 3 batang crab frozen food
- 100 gram kerupuk atau secukupnya
- 1 ikat sawi hijau
- 2 butir telur
- 5 buah cabai rawit merah
- 1 buah cabai merah besar
- 2 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 1 ruas jari kencur
- 3 butir kemiri
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh kaldu jamur
- Sejumput gula pasir
- 200 ml air
2. Cara memasak seblak jamur enoki
- Rendamlah kerupuk di air suhu ruang selama 30 menit.
- Sambil menunggu, potong bagian ujung akar enoki dan suwir-suwir menjadi beberapa bagian sesuai selera. Hasilnya, bersihkan dengan air.
- Selain itu, irislah bakso sapi, sosis, crab frozen food, dan sawi hijau sesuai selera.
- Lalu, sangrailah kemiri hingga sedikit menghitam. Hasilnya, haluskan bersama cabai rawit merah, cabai merah besar, bawang merah, bawang putih, dan kencur hingga lembut.
- Setelah 30 menit berlalu kerupuk direndam, buang air rendamannya dan tiriskan.
- Kemudian, tumis bumbu halus seblak dengan sedikit minyak goreng panas hingga tanak serta wangi.
- Jika tumisan bumbu sudah tanak dan wangi, masukkan air, kerupuk, dan sisa bahan lainnya. Masaklah sambil terus diaduk-aduk hingga airnya mendidih dan sedikit menyusut.
- Sekarang, seblak jamur enoki siap disajikan.
3. Tips memasak
Supaya lebih cepat, kamu bisa rendam kerupuk di air yang mendidih selama 20 menit. Kamu bisa hemat waktu 10 menit lebih awal, lho.
Jika kamu pencinta pedas sejati, kamu bisa skip cabai merah besar. Sebaliknya, jika kamu yang kurang suka pedas bisa tambahkan cabai merah besar sesuai selera.
4. Kandungan gizi
Walau bagaimana pun, jika mengonsumsi camilan pedas dan karbo yang berlebihan pasti akan berdampak buruk. Kamu boleh saja sesekali konsumsi seblak, tapi jangan sampai terlalu sering.
Dilansir dari berbagai sumber, banyaknya kandungan karbo dalam seblak dan minim protein, bisa menyababkan diare. Bahkan dalam jangka panjang, kandungan sodium dalam seblak itu bisa menyebabkan penyakit jantung.
5. Saran penyajian
Makan seblak memang enaknya selagi panas. Apalagi jika kamu menambahkan ceker, sensasi gigitan daging cekernya bikin nagih dan gemas ketika makan.
Apalagi ketika hujan, badan kamu yang tadinya dingin pasti kembali hangat. Dari pada kamu makan sendiri, lebih baik ajak teman dan keluarga di rumah untuk masak bareng seblak jamur enoki. Dijamin, mereka pasti suka deh!
Baca Juga: Resep Ikan Nila Bumbu Merah, Pedasnya Menggoda Selera
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.