Resep Tim Ikan Asin Peda yang Enaknya Minta Ampun

Bisa jadi ide lauk hari ini, nih!

Ikan asin peda biasanya dimasak dengan cara digoreng atau dipanggang. Lalu, disajikan bersama nasi liwet, sambal cobek, dan aneka lalaban.

Tak kalah enak, salah satu olahan ikan asin peda adalah tim ikan asin peda. Tak perlu sambal, makan dengan lauknya saja sudah memiliki rasa pedas sekaligus rasa asam yang bikin ketagihan.

Kalau tertarik, kamu wajib praktikkan resep tim ikan asin peda sendiri di rumah. Caranya, ikuti beberapa tahapannya di bawah ini. Happy cooking!

1. Siapkan bahan yang diperlukan

Resep Tim Ikan Asin Peda yang Enaknya Minta Ampunilustrasi ikan asin peda (pexels.com/Алекке Блажин)

Bahan-bahan:

  • 2 ekor ikan asin peda
  • 1 buah tomat yang berwarna sedikit hijau
  • 1 batang serai
  • 2 lembar daun salam
  • 2 buah cabai merah besar
  • 4 buah cabai rawit merah
  • 1 ruas jari lengkuas
  • 1 batang daun bawang
  • 2 sendok makan minyak goreng
  • 1 sendok teh kaldu jamur
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1/2 papan petai
  • 50 ml air

2. Bersihkan ikan peda terlebih dahulu

Resep Tim Ikan Asin Peda yang Enaknya Minta Ampunilustrasi ikan asin peda yang sudah dibersihkan (pexels.com/Evgeniy Petkevich)

Bersihkan ikan asin peda dengan air yang mengalir. Jika kamu kurang tertarik dengan bagian kepala ikan ini, boleh dibuang.

Jadi, yang diambil hanya bagian badan ikannya saja. Sekarang, ikan asin peda sudah siap dimasak. Lanjut ke tahapan berikutnya, yuk!

Baca Juga: Resep Nasi Bakar Ikan Teri yang Rasanya Pulen dan Gurih Abis

3. Irislah cabai rawit dan bahan lainnya sesuai selera

Resep Tim Ikan Asin Peda yang Enaknya Minta Ampunilustrasi mengiris cabai rawit (pexels.com/Srattha Nualsate)

Kupas kulit petai dan iris menjadi 2 bagian. Sementara itu, gepreklah lengkuas hingga gepeng. 

Kemudian, iris tomat, serai, cabai merah besar, cabai rawit merah, dan daun bawang sesuai selera. Terbayang bagaimana rasa enaknya, kan? 

4. Kukus adonan ikan asin peda bersama bumbu

Resep Tim Ikan Asin Peda yang Enaknya Minta Ampunilustrasi mengukus adonan tim ikan asin peda (pexels.com/Gary Barnes)

Masaklah air di panci rebusan hingga mendidih. Sambil menunggu, campurkan bahan-bahan yang diiris tadi bersama minyak goreng, kaldu jamur, gula pasir, dan air.

Lalu, siapkan mangkuk anti panas. Beri alas berupa 1 lembar daun salam dan 1/2 bagian bahan campuran yang diiris tadi.

Kemudian, bagian tengahnya diisi ikan asin peda dan atasnya ditambahkan irisan bahan dan sisa bahan lainnya. Kukus adonan tim ikan asin peda ini selama 20 menit. 

5. Akhirnya, tim ikan asin peda siap disajikan

Resep Tim Ikan Asin Peda yang Enaknya Minta Ampuntim ikan asin peda (instagram.com/nano_qnoys)

Setelah 20 menit berlalu, segera matikan kompor dan biarkan sejenak hingga mangkuknya terasa hangat. Tanpa menunggu lama lagi, tim ikan asin peda buatanmu sudah siap disajikan.

Paduan antara rasa pedas dan asamnya memang benar-benar bikin nikmat. Apalagi jika kamu pencinta petai, pasti autokalap makan nasi.

Tenang saja, bagi yang kurang suka petai boleh di-skip. Rasanya tetap sama-sama enak sekaligus bikin ngiler, lho.

Baca Juga: Resep Balado Ikan Kembung, Enaknya Gak Tertolong

Lena Latipah Photo Community Writer Lena Latipah

Abi mah jalmi biasa//Follow me on instagram : lena_latipah17

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya