5 Resep Menu Sehat, Budget Anak Kos!

Simpel praktis dan mudah

Makanan yang selalu melekat dengan anak kos adalah mie instan. Harganya yang murah, kerap menjadi solusi anak kos untuk mengenyangkan perut. Namun mengkonsumsi mie instan terlalu sering juga tidak baik untuk kesehatan.

Dampak yang ditimbulkan juga berbagai macam, salah satunya adalah obesitas atau kelebihan berat badan. Oleh karena itu, untuk mengatasinya dapat dilakukan dengan mengatur pola makan.

Nah, berikut resep masakan sehat yang dapat dicoba, tentunya tidak sampai menguras kantongmu.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Tomyam, Enaknya Bikin Susah Move On

1. Perkedel Tahu

5 Resep Menu Sehat, Budget Anak Kos!Instagram

Bahan-bahan:

  • 300 gram tahu putih atau tahu kuning (sesuai selera)
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • 5 butir bawang merah, haluskan
  • 2 batang daun bawang, iris halus
  • 1 butir telur
  • 1 sdm tepung terigu
  • 1 sdt garam
  • 1/4 sdt lada putih

Cara Memasak:

  1. Hancurkan tahu ke dalam mangkok dengan menggunakan garpu.
  2. Tumis bawang merah dan bawang putih yang telah dihaluskan sampai harum, kemudian sisihkan.
  3. Campurkan seluruh bahan menjadi satu.
  4. Aduk adonan hingga merata.
  5. Bentuk adonan menjadi bulat atau lonjong dengan bantuan sendok.
  6. Goreng tahu yang sudah dibentuk ke dalam minyak panas dengan api kecil.
  7. Angkat dan tiriskan
  8. Sajikan selagi hangat

2. Sup Kubis Spesial

5 Resep Menu Sehat, Budget Anak Kos!Pexels.com

Bahan-bahan:

  • 1/2 bulatan kubis
  • 3 buah wortel, iris
  • 2 batang seledri, cincang kasar
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 5 siung bawang merah, cincang halus
  • 1/4 sdt lada putih
  • 1/4 sdt Garam
  • 1/4 sdt kaldu bubuk
  • 1 sdm bawang goreng

Cara Memasak:

  1. Tumis bawang putih dan bawang merah yang telah dicincang halus sampai harum.
  2. Masukkan wortel yang telah diiris, kemudian tuangkan air dan tunggu hingga sedikit melunak.
  3. Setelah itu, masukkan kubis ke dalam masakan dan tunggu hingga agak layu.
  4. Lalu tambahkan seledri, lada putih, garam dan kaldu bubuk.
  5. Kemudian aduk hingga merata dan taburkan bawang goreng diatasnya.
  6. Sup kubis spesial siap disajikan.

3. Omelet sayur

5 Resep Menu Sehat, Budget Anak Kos!Instagram

Bahan-bahan:

  • 1 buah wortel ukuran sedang, diparut
  • 1/4 kubis, iris tipis
  • 100 gram sawi hijau
  • 3 butir telur
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 sdm tepung terigu
  • 1/4 sdt garam
  • 1/2 sdt lada putih
  • 1 sdt kaldu jamur bubuk

Cara Memasak:

  1. Panaskan minyak dan tumis bawang putih sampai harum.
  2. Lalu masukkan parutan wortel dan kubis, kemudian tumis hingga layu.
  3. Setelah itu, tambahkan sawi hijau dan tumis hingga layu.
  4. Tambahkan garam, lada putih, kaldu jamur bubuk dan aduk hingga merata.
  5. Tiriskan ke dalam mangkuk dan buang sisa air dari masakan.
  6. Kemudian masukkan tepung terigu dan telur ke dalam campuran wortel dan kubis yang sudah ditiriskan, lalu aduk hingga merata.
  7. Setelah itu, tuangkan adonan ke dalam minyak yang panas. Gunakan api kecil agar omelet tidak cepat gosong.
  8. Balikkan adonan yang sudah terlihat keras, lalu tunggu hingga kecokelatan.
  9. Jika sudah kecokelatan, angkat dan tiriskan.
  10. Omelet sayur siap disajikan.

4. Orek Tempe

5 Resep Menu Sehat, Budget Anak Kos!Instagram

Bahan-bahan:

  • 1/2 papan tempe, potong dadu
  • 5 batang buncis, dipotong-potong
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 3 siung bawang merah, cincang halus
  • 2 buah cabai merah besar, potong serong
  • 2 sdm kecap manis
  • Garam secukupnya
  • Lada putih secukupnya
  • Kaldu bubuk secukupnya

Cara Memasak:

  1. Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.
  2. Jika sudah harum, masukkan tempe yang telah dipotong dadu.
  3. Lalu masukkan buncis dan cabai merah besar.
  4. Tuangkan sedikit air ke dalamnya.
  5. Masukkan kecap manis, garam, lada putih dan kaldu bubuk. Kemudian aduk hingga merata.
  6. Masak hingga kuahnya asat dan bumbu meresap.
  7. Tiriskan dan sajikan selagi hangat.

5. Tahu Bumbu Kuning tanpa Santan

5 Resep Menu Sehat, Budget Anak Kos!Instagram

Bahan-bahan:

  • 3 buah tahu, dibagi menjadi 2 bagian
  • 1 buah tomat, potong menjadi 8 bagian
  • 4 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri
  • 2 cm kunyit
  • 1 ruas lengkuas, geprek
  • 2 lembar daun salam
  • 1 sdt lada putih
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • 500 ml air
  • 1 sdm bawang goreng

Cara Memasak:

  1. Haluskan bawang merah, bawang putih, kunyit, kemiri sampai halus.
  2. Kemudian tumis sampai harum, lalu masukkan daun salam dan tomat yang telah dipotong.
  3. Tambahkan tahu dan tuangkan air. Kemudian masak sebentar.
  4. Lalu masukkan garam, lada putih dan gula. Aduk hingga merata.
  5. Masak hingga kuah mendidih dan bumbunya meresap.
  6. Tiriskan dan taburi bawang goreng di atasnya. Masakan siap disajikan.

Nah, itulah beberapa resep sehat dan ramah di kantong yang dapat dicoba. Cocok banget untuk anak kosan, bahan-bahannya pun dapat dibeli secara patungan dengan temen kos, lho. Selamat mencoba!

Baca Juga: Resep Oseng Kikil Dower, Pedasnya Nampol

Sherly Amri Ilyasha Photo Community Writer Sherly Amri Ilyasha

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya