5 Tanda Kamu Tidak Cocok Menjalani Hubungan LDR, Sulit Setia!

Menjalani hubungan LDR tak semudah seperti yang dibayangkan

Intinya Sih...

  • Hubungan LDR tidak mudah dilakukan karena rentan terhadap masalah komunikasi, ketidakpastian masa depan, dan kurangnya kedekatan fisik.
  • Komunikasi yang terhambat oleh jarak dan perbedaan waktu dapat menimbulkan frustrasi bagi orang yang ingin berkomunikasi secara intens.
  • Kepercayaan, kesetiaan, kesabaran, dan fleksibilitas sangat dibutuhkan untuk menjalani hubungan jarak jauh dengan lancar.

Menjalani hubungan jarak jauh memang merupakan tantangan tersendiri bagi banyak pasangan. Hal ini karena hubungan jarak jauh atau long distance relationship (LDR) sering kali tidak mudah untuk dilakukan, serta tidak semua orang mungkin cocok untuk menjalani hubungan dengan tipe yang seperti ini.

Biasanya hubungan LDR akan sangat rentan mengalami berbagai macam masalah karena terpisah dengan jarak yang cukup jauh atau pun dengan perbedaan waktu yang sangat berbeda. Oleh sebab itu, jika kamu memiliki beberapa tanda berikut ini, maka menunjukkan bahwa kamu sebetulnya bukanlah orang yang cocok untuk menjalani hubungan LDR.

1. Selalu ingin komunikasi yang intens

5 Tanda Kamu Tidak Cocok Menjalani Hubungan LDR, Sulit Setia!ilustrasi pasangan (unsplash.com/AllGo - An App For Plus Size People)

Komunikasi memang menjadi landasan penting dalam membangun sebuah hubungan, sehingga kamu harus benar-benar cermat dalam meningkatkan kualitas komunikasinya. Namun, mungkin akan menjadi tantangan tersendiri bagi banyak pasangan yang menjalani hubungan dengan jarak jauh karena proses komunikasi tersebut bisa saja tidak selalu lancar akibat jarak yang membentang dan perbedaan waktu yang cukup jauh.

Jika kamu termasuk orang yang selalu ingin berkomunikasi secara intens, maka akan mudah merasa frustrasi akibat kurangnya intensitas komunikasi yang dimiliki. Ini menandakan bahwa kamu memang tidak cocok untuk menjalani hubungan LDR karena akan rentan mengalami salah paham atau bahkan konflik akibat kurangnya komunikasi.

2. Tidak nyaman dengan ketidakpastian

5 Tanda Kamu Tidak Cocok Menjalani Hubungan LDR, Sulit Setia!ilustrasi menyatakan cinta (pexels.com/Jonathan Borba)

Hubungan LDR memang sering kali akan selalu diikuti dengan ketidakpastian akan masa depan yang dimiliki. Hal ini karena kesibukan yang ada mungkin membuatmu dan pasangkan tidak bisa menebak kapan akan bertemu lagi, sehingga mungkin akan terus didera oleh rasa cemas dan tidak nyaman dengan hal tersebut.

Jika memang kamu bukan orang yang cocok dengan ketidakpastian dalam menjalani hubungan, maka akan terasa sulit apabila harus bertahan dalam hubungan LDR. Meski memang hubungan tetap membutuhkan kepastian, namun sering kali untuk hubungan jarak jauh akan tetap terasa sulit akibat situasi yang tidak bisa diprediksi.

Baca Juga: 5 Alasan Gak Semua Momen Kencan sama Gebetan Perlu di-Posting

3. Kurang rasa percaya dan setia

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

5 Tanda Kamu Tidak Cocok Menjalani Hubungan LDR, Sulit Setia!ilustrasi pasangan (pexels.com/Anete Lusina)

Kepercayaan Kesetiaan memang merupakan hal penting yang harus dimiliki oleh setiap pasangan tanpa terkecuali. Namun, mungkin akan menjadi tantangan apabila kamu menjalani hubungan jarak jauh atau LDR karena kepercayaan dan kesetiaan seolah menjadi hal penting untuk membuat hubungan tersebut dapat bertahan langgeng.

Sayangnya jika kamu termasuk orang yang sulit percaya pada pasangan dan terus merasa curiga, maka akan sulit untuk menjalani hubungan jarak jauh. Apalagi jika kamu juga termasuk orang yang tidak setia terhadap pasangan, sehingga mudah tergoda dengan orang lain pada saat berjauhan dengan pasanganmu sendiri.

4. Selalu membutuhkan kedekatan fisik

5 Tanda Kamu Tidak Cocok Menjalani Hubungan LDR, Sulit Setia!ilustrasi pasangan (pexels.com/Josh Willink)

Kedekatan fisik memang menjadi salah satu hal yang bisa meningkatkan kualitas dalam hubungan, termasuk jika sering bertemu. Namun, untuk orang-orang yang menjalani hubungan jarak jauh pasti akan sulit untuk bisa memiliki kedekatan fisik yang intens, sehingga sulit untuk bisa merasa terhubung.

Jika memang kamu merasa bahwa kedekatan fisik tersebut merupakan bagian penting dalam hubungan, maka kamu bukan orang yang cocok untuk menjalani hubungan LDR. Apabila dipaksakan kamu pasti akan mudah merasa kesepian hingga frustrasi akibat tidak bisa bertemu dengan pasangan dalam jangka waktu yang cukup lama.

5. Kurang bersabar

5 Tanda Kamu Tidak Cocok Menjalani Hubungan LDR, Sulit Setia!ilustrasi pasangan mengobrol (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Sabar merupakan kunci penting yang harus dimiliki oleh setiap orang dalam menjalani hubungan. Ini karena memang ada banyak sekali tantangan tantangan yang mungkin akan diperoleh pada saat menjalani hubungan jarak jauh. termasuk konflik-konflik yang bisa jadi akan dialami jika memang kamu bukan orang yang sabar dalam menghadapi.

Hal ini juga mungkin akan semakin sulit jika kamu kurang fleksibel dalam menjalani hubungan jarak jauh, sehingga pasti akan sangat menyulitkanmu. Kamu akan mudah merasa frustrasi dengan keadaan tersebut, sehingga membuat hubungan tidak bisa berjalan dengan lancar.

Pada kenyataannya memang tidak semua orang cocok untuk menjalani hubungan LDR. Apalagi dengan konsekuensi yang mungkin harus dihadapi, sehingga pasti akan terasa sulit untuk menjalani hubungan yang seperti itu. Apakah kamu termasuk orang yang bisa menjalani hubungan jarak jauh?

Baca Juga: 7 Lonjakan Emosi Kalau Nekat Chat Mantan di Awal Putus Hubungan

Abdi K Tresna Photo Community Writer Abdi K Tresna

Hi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya