Tips Merawat Wajah Biar Tambah Kinclong, Bisa Pakai Cara Ini Lur
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Semarang, IDN Times - Maraknya klinik kecantikan saat ini memperlihatkan bagaimana masyarakat lebih sadar akan pentingnya merawat tubuh.
Meski pengaplikasian skincare dan perawatan lainnya bisa dilakukan di rumah, ada beberapa permasalahan tertentu yang perlu bantuan tangan dokter ahli untuk mengatasinya.
Lahirnya banyak dokter spesialis bedah plastik yang kompeten di Indonesia mempermudah masyarakat untuk bisa melakukan operasi plastik tanpa perlu jauh-jauh pergi ke luar negeri.
Baca Juga: Cara Tukar Struk Belanja DP Mal Semarang Jadi Poin di Aplikasi ForYou
1. Ada layanan bedah plastik, aesthetic dan wellness
Founder Plasthetic Clinic, dr. Vania Aramita Sari mengatakan sejak tahun 2019, Plasthetic Clinic hadir sebagai klinik kecantikan dan bedah plastik yang menyediakan pelayanan lengkap mulai dari aesthetic, wellness, hingga bedah plastik.
"Kami percaya bahwa segala prosedur kecantikan diperlukan untuk saling menopang dan melengkapi. Bedah plastik tidak bisa berdiri sendiri, maka kami perlu perawatan estetik untuk melengkapinya, begitupun sebaliknya," kata Vania saat Grand Opening Plasthetic Clinic di Semarang, Sabtu (2/9/2023).
2. Bisa tingkatkan mutu kualitas hidup
Ia menambahkan, pihaknya terus berupaya untuk menjadi klinik holistik yang dapat mengatasi semua permasalahan kecantikan untuk masyarakat Indonesia.
"Tujuan utama kami bukan sekadar ingin membuat masyarakat tampil cantik secara visual saja, lebih dari itu kami ingin membantu meningkatkan kualitas hidup pasien menjadi lebih baik lagi," ujar Vania.
Pembukaan Plasthetic Clinic cabang Semarang diresmikan langsung oleh Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu.
Editor’s picks
"Plasthetic Clinic Semarang menjadi klinik kecantikan dan bedah plastik pertama di Semarang yang pengerjaannya langsung ditangani oleh Dokter Spesialis Bedah Plastik, Rekonstruksi, dan Estetik yang bersertifikat dan berpengalaman," tegas Vania.
3. Plasthetic Clinic beri diskon sampai 70 persen
Dalam acara ini juga sekaligus launching DR’s Lab, yakni produk skincare yang menjadi sister-company dari Plasthetic Clinic.
"Tak hanya itu, Plasthetic Clinic Semarang juga mengadakan konsultasi gratis serta open house untuk umum dengan memberikan discount sampai dengan 70 persen untuk prosedur estetik dan cashback sampai dengan Rp 10 juta untuk prosedur bedah plastik," ucapnya.
Promo ini berlaku juga sampai Desember 2023. Plasthetic Clinic Semarang menjadi cabang ke-4 Plasthetic Clinic setelah Bendungan Hilir Jakarta Pusat, Alam Sutera Tangerang Selatan, dan Banda Aceh Aceh.
"Kami sedang mempersiapkan yang terbaik dan siap menjadi teman perjalanan kecantikan masyarakat Indonesia," tutupnya.
4. Mbak Ita harapkan bisa tambah manfaat bagi sektor dunia kecantikan
Sedangkan, Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu berharap adanya Plasthetic Clinic Semarang membuka rezeki bagi pengusaha di sektor lain yang ada di Semarang.
"Saya yakin yang datang ke Semarang untuk perawatan tidak hanya ke sini saja. Tapi bisa mampir ke kuliner atau hotel, karena sekaligus berwisata," tuturnya.
Sejalan dengan arahan Presiden Jokowi, Mbak Ita sapaan akrabnya ingin perawatan kecantikan dikelola di dalam negeri.
"Sehingga masyarakat Indonesia semakin banyak menerima manfaatnya. Tidak ke luar negeri terus sehingga bisa dikelola masing-masing wilayah," tegas Mbak Ita.
Baca Juga: 1.354 Warga Mijen Terkena ISPA Dampak Polusi Udara di Semarang