Gelar Rapat Staff Gibran Ucapkan Permintaan Maaf

Pemkot Solo gelar rapat staf sekaligus halal bihalal

Surakarta, IDN Times - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka mengelat rapat staff dengan jajaran jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Solo di lima lokasi yakni Pendapi Gedhe, Ruang Manganti Praja, aula DKK dan Bale Tawangarum dan Tawang Praja, Senin (17/5/2921).

Baca Juga: Gibran Sebut Gajinya Sebagai Wali Kota Solo Dipakai Untuk Beli Beras

1. Sampaikan permohonan maaf

Gelar Rapat Staff Gibran Ucapkan Permintaan MaafWalikota Solo, Gibran Rakabuming. Dok/Humas Pemkot Solo

Gibran memimpin Rapat Staf didampingi Wakil Walikota Teguh Prakosa dan Sekretaris Daerah Ahyani dalam rapat staff tersebut Gibran memberikan arahan kepada para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang hadir dalam rapat staff tersebut.

Gibran juga menyampaikan Selamat Hari raya Idul Fitri 1442 H Mohon Maaf Lahir Batin, serta bekeliling menyapa ASN.

2. Minta ASN siap pada perubahan

Gelar Rapat Staff Gibran Ucapkan Permintaan MaafWalikota Solo mengikuti rapat staff. Dok/Pemkot Solo

Dalam rapat staff tersebut, Gibran mengingatkan ASN terkait rencana penyederhanaan birokrasi. "Saya minta semuanya harus siap dengan perubahan peraturan, perubahan lingkungan strategis, perubahan ilmu dan teknologi,” katanya.

“Saat ini kita juga sedang melakukan proses penyederhanan kelembagaan. Tujuannnya adalah birokrasi agar semakin gesit dan cekatan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Pelayanan pada masyarakat harus tepat, cepat, murah dan memuaskan,” bebernya.

Gibran juga mengajak para ASN untuk bekerja keras, bekerja cerdas, bekerja tuntas dan bekerja ikhlas.

3. Apresiasi tim kerja Gugus Tugas

Gelar Rapat Staff Gibran Ucapkan Permintaan MaafWalikota Solo, Gibran Rakabuming mengelar halal bihalal. Dok/Humas Pemkot Solo

Gibran juga mengapresiasi atas kerja Tim Gugus Tugas Covid Kota Surakarta yang telah mampu mengantisipasi kedatangan pemudik di Kota Solo. “Semua terkontrol dengan cukup baik namun demikian kita tetap harus waspada kemungkinan lonakan angka Covid 19 paska lebaran,” katanya.

Menurutnya, pengawasan penyebaran Covid 19 harus terus dilakukan, cakupan vaksinasi harus terus diperbanyak khususnya vaksinasi lansia dengan pelayanan go show dan antar jemput lansia.

“Jika dalam waktu satu bulan ke depan, angka penyebaran Covid 19 bisa dikendalikan, saya akan mulai membangkitkan perekonomian dengan memperbanyak dan menarik event – event nasional untuk digelar di kota Solo sesuai dengan protool kesehatan yang ketat,” pungkasnya.

Baca Juga: Penyekatan Jalan di Solo, Dua Jam Gibran Tunggu Kendaraan Pemudik

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya