Resep Tim Telur Daging Cincang yang Lembut dan Bikin Ngiler

Awas ketagihan, lho!

Intinya Sih...

  • Telur ayam diolah menjadi tim dengan daging cincang.
  • Proses pembuatan tim telur dan daging cincang mudah dilakukan di rumah.
  • Koreksi rasa daging cincang sebelum disajikan, tambahkan irisan cabai rawit merah untuk pencinta pedas.

Telur ayam biasanya diolah dengan cara digoreng, dikukus menjadi bulatan, ataupun bahan tambahan suatu makanan. Tapi, kamu pernah coba makan tim telur daging cincang belum?

Rasa enaknya kebangetan dan proses pembuatannya mudah banget. Cocok dijadikan lauk spesial keluarga di rumah, berikut ini resep tim telur daging cincang buat kamu coba. Happy cooking, guys!

Siapkan Bahan yang Diperlukan

Resep Tim Telur Daging Cincang yang Lembut dan Bikin Ngilerilustrasi telur ayam (pexels.com/Pixabay)

Bahan tim telur:

  1. 2 butir telur dengan berat 200 gram
  2. 300 ml air

Bahan daging cincang:

  1. 2 siung bawang putih
  2. 1 batang daun bawang
  3. 150 gram daging
  4. 220 ml air
  5. 1 sendok makan kecap hitam
  6. 1 sendok makan saus tiram
  7. 1 sendok teh gula pasir
  8. 1/2 sendok teh garam
  9. 1 sendok makan tepung maizena
  10. 1 sendok teh minyak wijen         

Baca Juga: 4 Resep Olahan Daging Kambing Paling Populer dan Lezat, Mantap Pol!

Cara Membuat Tim Telur Daging Cincang

Resep Tim Telur Daging Cincang yang Lembut dan Bikin NgilerIlustrasi telur sebagai makanan bergizi (pexels.com/Los Muertos Crew)
  1. Kocok telur dan campurkan dengan air. Aduk-aduk kembali hingga tercampur rata. 
  2. Kemudian, saringlah agar adonan telur lembut sempurna tanpa ampas. Selanjutnya, kukuslah selama 15 menit di panci kukusan yang sudah panas. 
  3. Setelah 15 menit berlalu, segera angkat dan biarkan sejenak hingga dingin. Lalu, cincang halus bawang putih.
  4. Selain itu, iris tipis daun bawang sesuai selera. Kemudian, panaskan minyak goreng dalam wajan. 
  5. Tumislah bawang putih hingga tercium wangi. Tambahkan daging cincang dan aduk-aduk hingga berubah warna menjadi kecoklatan.
  6. Lalu, masukkan air dan sisa bahan daging cincang lainnya kecuali tepung maizena dan minyak wijen. Aduk-aduk hingga tercampur rata dan biarkan hingga mendidih.
  7. Sambil menunggu, campurkan tepung maizena dengan 2 sendok makan air. Campurkan adonan kental ini ke dalama masakan daging cincang.
  8. Aduk-aduk kembali hingga mengental sempurna. Terakhir, masukkan minyak wijen.
  9. Tak perlu berlama-lama, segera angkat dan tumpahkan daging cincang dengan saus kental ke dalam hamparan tim telur.
  10. Akhirnya, tim telur daging cincang siap disajikan.

Tips Memasak

Resep Tim Telur Daging Cincang yang Lembut dan Bikin Ngilerilustrasi seorang juru masak (pixabay.com/StockSnap)

Koreksi rasa daging cincang sebelum disajikan. Pastikan perpaduan rasanya sudah pas di lidah.

Jika kamu pencinta pedas, tambahkan irisan cabai rawit merah. Dijamin rasa pedasnya bikin candu dan nafsu makan pun bertambah.  

Saran Penyajian

Resep Tim Telur Daging Cincang yang Lembut dan Bikin Ngilertim telur daging cincang (youtube.com/@luvitaho)

Sajikan tim telur daging cincang ini sebagai lauk nasi. Ada baiknya tambahkan kembali taburan daun bawang yang sudah diiris.

Aromanya bikin ngiler dan memikat mata. Dari pada lapar mata, segera siapkan bahan-bahannya untuk praktik ya!

Baca Juga: Resep Omelet Telur Spesial Khas Spanyol, Jadi Bekal Simpel Favorit

Lena Latipah Photo Community Writer Lena Latipah

Abi mah jalmi biasa. Kadang makan, masak, gerak gak jelas, dan melamun. Follow me on instagram @lena_latipah17

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya