[BREAKING] Sedang Latihan Terbang, Helikopter MI17 Jatuh di KIK Kendal

Tiga penumpang tewas di lokasi kejadian

Sebuah helikopter yang sedang dioperasikan oleh personel sekolah penerbangan mengalami kecelakaan, sore ini, Sabtu (6/6). Helikopter yang ditumpangi tiga orang ini jatuh tepat di kawasan KIK Kendal dan membuat semua penumpangnya meninggal dunia. 

Kapten Farid, Humas Lanumad Semarang saat dikonfirmasi IDN Times, membenarkan ihwal kecelakaan maut yang menewaskan ketiga penumpang helikopter tersebut. 

Farid mengaku sekarang sedang menyiapkan penyambutan untuk memulangkan jenazah penumpang helikopter tersebut. 

"Jenazahnya belum tiba. Tiga-tiganya masih dilakukan pemulasaran di rumah sakit Kaliwungu Kendal," kata Farid. 

Menurutnya sebelum jatuh di Kendal, helikopter itu sedang dioperasikan untuk latihan terbang menuju Semarang. Helikopter dilaporkan jatuh sekitar pukul 15.00 WIN. 

Dalam insiden ini, Farid bilang ada satu siswa penerbangan yang dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian. "Itu kan tadinya dipakai buat latihan terbang. Ada satu siswa sekolah penerbangan yang meninggal," ujarnya. 

"Untuk lebih jelasnya nanti menunggu pernyataan resmi dari komandan kami aja," tutupnya. 

Sedangkan Humas Basarnas Jateng, Nur Mustova mengaku sedang mengerahkan personel untuk memberi pertolongan di lokasi kejadian. "Ini sedang meluncur, Mas," kata Nur.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya