Paris Brunner, Bocah Nakal Antarkan Jerman ke Final Piala Dunia U-17

Nyaris tidak dipanggil ke Piala Dunia U-17 2023 Indonesia

Ajang Piala Dunia U-17 FIFA kerap melahirkan banyak bintang-bintang baru. Tidak terkecuali dengan Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia. Salah satu pemain yang berhasil mencuri perhatian banyak pecinta sepak bola dunia adalah Paris Brunner.

Bintang Muda Timnas Jerman U-17 ini merupakan salah satu kunci kesuksesan The Panzer melaju ke partai final Piala Dunia U-17 2023.

Berkat 4 gol dan penampilan apiknya saat mengalahkan Argentina U-17, menjadikan Paris Brunner banyak diperbincangkan. Lalu siapa sebenarnya Paris Brunner? Berikut penjelasan lengkapnya

Baca Juga: Sikat Argentina, Jerman U-17 Tembus Final Berkat Adu Penalti

1. Mengantarkan Jerman menjadi Juara EURO U-17 2023 di Hungaria

Paris Brunner, Bocah Nakal Antarkan Jerman ke Final Piala Dunia U-17Paris Brunner (hadap depan) merayakan keberhasilan Jerman melaju ke babak Semifinal EURO U-19 2023. (instagram.com/Foto profil princeparis.13 princeparis.13)

Sebelum mengantarkan Timnas U-17 Jerman ke partai final Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia, Brunner telah sukses mengantarkan Jerman menjadi Juara EURO U-17 2023 di Hungaria.

Mengutip Bundesliga dalam turnamen tersebut, ia sukses mencetak 4 gol dan menjadi pemain terbaik selama turnamen.

Ia bersama rekan setimnya mampu mengalahkan Timnas U-17 Perancis di partai final lewat drama adu penalti.

Berkat penampilan Brunner baiknya, Brunner pun mendapat penghargaan emas Fritz Walter, sebuah penghargaan pemain muda terbaik Jerman.

Adapun pemain yang pernah meraih penghargaan yang ini, antara lain: Moukoko, Florian Wirtz, Karim Adeyemi, Timo Werner, Leon Goretzka hingga Mario Götze.

Baca Juga: Kiprah 13 Pemain Bintang yang Pernah Bermain di Piala Dunia U-17

2. Hampir tidak dipanggil Timnas Jerman U-17 ke Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia

Paris Brunner, Bocah Nakal Antarkan Jerman ke Final Piala Dunia U-17Paris Brunner, bintang baru Borussia Dortmund (instagram.com/princeparis.13)

Dilansir footballtransfers, sebelum skuad Jerman resmi diumumkan, Brunner hampir tidak diikutsertakan ke dalam tim karena masalah indisipliner.

Pada oktober 2023 lalu, Borrusia Dortmund, klub asal Brunner menjatuhi skors kepada Brunner karena masalah disiplin.

Bahkan jauh sebelum itu, ia sudah pernah mendapat teguran setelah datang terlambat ke salah satu pertandingan Borrusia Dormund. Kedua insiden ini membuatnya mendapat julukan anak nakal dari koran sensasional BILD

3. Tahun 2020 direkrut Borrusia Dortmund dari klub VfL Bochum

Paris Brunner, Bocah Nakal Antarkan Jerman ke Final Piala Dunia U-17Paris Brunner (hadap depan) merayakan gol bersama rekan-rekannya di Borrusia Dormund. (instagram.com/Foto profil princeparis.13 princeparis.13)

Paris Brunner merupakan pemain yang berasal dari klub lokal Essen dan menimba ilmu di klub Jerman, VfL Bochum.

Pada tahun 2020, Brunner direkrut Borrusia Dortmund dan sejak itu menjadi pemain yang sangat sensasional. Dia mencetak 16 gol hanya dalam lima penampilan di Bundesliga U-17 bersama Dortmund, sebuah pencapaian yang membuat dirinya promosi ke Borrusia Dortmund U-19.

Bahkan ia berhasil mencetak gol pada debutnya di level tersebut ketika dia baru berusia 16 tahun. Di Timnas U-17 Jerman, Brunner juga mencetak 15 gol dalam 18 pertandingan bersama The Panzer.

Saat ini, di Bundesliga U-19, pemain berusia 17 tahun ini telah mencetak 10 gol dalam delapan pertandingan, dan juga mencetak satu gol di UEFA Youth League

4. Mengidolakan sosok Leroy Sane dan Antonio Rudiger

Paris Brunner, Bocah Nakal Antarkan Jerman ke Final Piala Dunia U-17Paris Brunner, bintang muda Timnas Jerman (instagram.com/Foto profil princeparis.13 princeparis.13)

Layaknya seorang pemain muda, Brunner juga memiliki sosok idola. Mengutip dari Bundesliga, Brunner melihat kesamaan dalam permainannya dengan bintang Bayern Munich, Leroy Sane.

"Aku banyak meniru Leroy Sane karena dia memiliki gaya bermain yang mirip denganku. Aku suka kemampuannya, dia cepat, lincah, berbahaya di depan gawang dan sering bermain satu lawan satu," kata Brunner dalam sebuah wawancara dengan DFB.

Sosok Leroy Sane bukan satu-satunya sosok idola bagi Paris Brunner, ia juga sangat mengidolakan Antonio Rudiger.

Brunner menyebut bek Real Madrid ini sebagai panutan karena memiliki mentalitas monster dalam dirinya.

5. Barcelona tertarik merekrut dirinya

Paris Brunner, Bocah Nakal Antarkan Jerman ke Final Piala Dunia U-17Paris Brunner (kiri) bersama ibunya. (instagram.com/Foto profil princeparis.13 princeparis.13)

Dengan penampilan baiknya bersama tim muda Borrusia Dortmund, tidak mengherankan jika Brunner banyak diminati klub-klub besar Eropa.

Melansir dari planetsport, Barcelona mengawasi bintang baru Borrusia Dortmund ini. Jurnalis sepak bola, Josep Capdevila baru-baru ini men-tweet bahwa Barcelona termasuk di antara klub yang mengawasi perkembangan penyerang muda ini.

“FC Barcelona mengikuti evolusi Paris Brunner, penyerang tengah tim U-19 Borussia Dortmund. Baru berusia 17 tahun, ia memiliki postur tubuh 185 cm. Klub telah mendapat laporan bagus tentang dia (Brunner) selama beberapa tahun," kata Josep Capdevilla.

Barcelona dilaporkan telah memantau perkembangan Brunner selama dua tahun terakhir, dan terkesan dengan kemampuan fisik Brunner yang mirip dengan Robert Lewandowski.

Meski memiliki kemampuan dan bakat yang luar biasa, konsistensi menjadi hal yang harus diperlihatkan Brunner kedepannya.

Bagaimana pun, ia telah berhasil membawa negaranya ke Final Piala Dunia U-17 2023 Indonesia untuk pertama kalinya sejak 38 tahun yang lalu. Sebuah pencapaian hebat dari bocah nakal asal Jerman ini.

Baca Juga: Pertama Main di Stadion Manahan Solo, Pemain Jerman Mudah Adaptasi

Johanes Bastanta Ginting Photo Community Writer Johanes Bastanta Ginting

Masih Belajar Menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya