Kunoichi Tangguh! 5 Kage dan Calon Pemimpin Wanita di Naruto-Boruto 

Ada Hokage, Mizukage, dan Tsuchikage

Di serial Naruto dan Boruto, gelar Kage merujuk pada pemimpin di desa ninja. Ada Hokage di Konohagakure, Kazekage di Sunagakure, Mizukage di Kirigakure, Tsuchigake di Iwagakure, dan Raikage di Kumogakure.

Umumnya, para Kage tersebut didominasi oleh pria. Kendati demikian, para ninja perempuan alias kunoichi juga tak mau kalah saing. Di bawah ini adalah para mantan Kage, Kage saat ini, serta para kunoichi yang bercita-cita menjadi Kage.

Baca Juga: 6 Jutsu Terkuat Hiruzen Sarutobi Alias Hokage Ketiga di Naruto

1. Mantan Hokage, Tsunade Senju

Kunoichi Tangguh! 5 Kage dan Calon Pemimpin Wanita di Naruto-Boruto Tsunade (dok. Pierrot/Naruto Shippuden)

Tsunade mulanya tak berkeingin menjadi Hokage. Alih-alih terikat di desa Konoha, dia lebih senang mengembara.

Akan tetapi, kegigihan Naruto dan bayangan akan mimpi mendiang adik dan kekasihnya membuat salah satu dari Tiga Sannin Legendaris itu tersentuh.

Tsunade ternyata memiliki garis keturunan Hokage. Kunoichi medis tersebut merupakan cucu pertama dari Hokage Pertama, Hashirama Senju.

Tsunade pensiun sebagai Hokage Kelima pasca Perang Dunia Ninja Keempat dan digantikan oleh Kakashi Hatake.

2. Mantan Mizukage, Mei Terumi

Kunoichi Tangguh! 5 Kage dan Calon Pemimpin Wanita di Naruto-Boruto Mei Terumi (dok. Pierrot/Naruto Shippuden)

Mei Terumi, sebagai Mizukage Kelima, mengakhiri era kepemimpinan Yagura Karatachi yang kelam.

Dia juga menjalin hubungan diplomatik dengan desa-desa ninja lainnya dan melakukan reformasi kebijakan internal di Kirigakure.

Dipercayanya Mei Terumi sebagai pemimpin desa menggambarkan titik balik bahwa para pengguna kekkei genkai yang dulu sempat ditakuti bahkan dianiaya di desa tersebut kini telah diterima dengan baik. Saat ini, beliau telah pensiun dan digantikan oleh Chojuro. 

3. Tsuchikage, Kurotsuchi

Kunoichi Tangguh! 5 Kage dan Calon Pemimpin Wanita di Naruto-Boruto Kurotsuchi (dok. Pierrot/Boruto: Naruto Next Generations)

Saat ini, Kurotsuchi menjabat sebagai Tsuchikage Keempat pasca Onoki pensiun. Kunoichi ini juga merupakan cucu dari mendiang Onoki, Tsuchikage Ketiga. Tak hanya itu, dia juga masih dalam satu garis keturunan dari Tsuchikage Pertama.

Kunoichi yang satu ini kerap menunjukkan sikap tenang dan santai, namun juga bisa sangat arogan dan berani.

Dia juga turut berjuang dalam Perang Dunia Ninja Keempat. Usut punya usut, pemimpin Iwagakure tersebut adalah satu-satunya Kage wanita di era Boruto. 

4. Calon Hokage, Sarada Uchiha

Kunoichi Tangguh! 5 Kage dan Calon Pemimpin Wanita di Naruto-Boruto Sarada Uchiha (dok. Pierrot/Boruto: Naruto Next Generations)

Putri tunggal dari pasangan shinobi Sasuke Uchiha dan Sakura Haruno itu telah sejak awal mendeklarasikan mimpinya untuk menjadi Hokage di masa depan. Perjalanan Sarada untuk mewujudkan mimpi itu memang masih sangat jauh.

Akan tetapi, dia sudah mulai menunjukkan kecakapan yang dibutuhkan untuk menjadi seorang pemimpin desa ninja.

Tak hanya cerdas, keterampilan ninjanya juga di atas rata-rata dan berbakat kepemimpinan. Dia punya potensi besar untuk menjadi Hokage.

5. Mantan calon Hokage, Kushina Uzumaki

Kunoichi Tangguh! 5 Kage dan Calon Pemimpin Wanita di Naruto-Boruto Kushina Uzumaki (dok. Pierrot/Naruto Shippuden)

Kushina Uzumaki bukan warga asli Konohagakure. Dia merupakan imigran yang datang ke desa Konoha saat kecil dan menimba ilmu di Akademi Ninja. Rambut merahnya yang mencolok membuatnya kerap menjadi bahan olokan.

Alih-alih rendah diri, dia lantang dan berani melawan. Sejak kecil, Kushina bahkan berambisi menjadi Hokage.

Namun, mimpi itu diredam dan memilih mendukung mimpi suaminya, Minato Namikaze, yang kemudian didapuk sebagai Hokage Keempat.

Mereka adalah para wanita tangguh yang tak bisa dipandang remeh, nih. Kendati dunia shinobi bermayoritas pria, tapi para kunoichi tak kalah hebat. Kira-kira, apakah Sarada Uchiha kelak akan melampaui kehebatan dari para Kage wanita lainnya?

Baca Juga: 8 Kunoichi di Naruto Paling Waifuable, Cantik-cantik Tapi Mematikan

Rahmadila Eka Putri Photo Community Writer Rahmadila Eka Putri

Hai, salam kenal. Terima kasih sudah membaca tulisan saya. Mari terhubung melalui Facebook (Rahmadila Eka Putri), Instagram (@rahmadilaekaputri), ataupun Twitter (@ladilacious), kritik dan sarannya juga dipersilahkan, lho!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya