Gema Suara Anak-Anak Semarang dari Konser Keagungan Indonesia

Nyanyikan lagu-lagu perjuangan di Taman Indonesia Kaya

Semarang, IDN Times - Suasana kemeriahan HUT Kemerdekaan ke-78 RI masih terasa di Kota Semarang. Tidak hanya lewat lomba-lomba, kali ini ratusan anak-anak di Ibu Kota Jawa Tengah mempersembahkan konser kemerdekaan ‘’Keagungan Indonesia’’ di Taman Indonesia Kaya Semarang, Sabtu (19/8/2023) malam. 

1. Anak-anak kenakan busana daerah Nusantara

Gema Suara Anak-Anak Semarang dari Konser Keagungan IndonesiaRatusan anak tampil dalam konser kemerdekaan ''Keagungan Indonesia'' di Taman Indonesia Kaya Semarang, Sabtu (19/8/2023). (dok. Taman Indonesia Kaya)

Sebanyak 230 pelajar SD, SMP dan SMA sederajat yang bernaung di komunitas Gema Nusantara Pelajar Semarang itu menggelar pertunjukkan musik, lagu, dan tari di panggung utama Taman Indonesia Kaya. Mereka mengenakan busana daerah khas Nusantara saat tampil di panggung dan disaksikan oleh ratusan orang yang hadir.

Setidaknya ada 21 lagu yang dibawakan dan menyemarakkan malam minggu di ruang publik tersebut. Selama kurang lebih 90 menit mereka mendendangkan lagu di antaranya Gambang Semarang, Lukisan Indonesia, Aku Indonesia, Oh Negeriku, Cinta Indonesia, Mahadaya Cinta, Merah Putih, Hari Merdeka, dan masih banyak lagi.

Konser itupun semakin menarik dengan iringan orkestra yang dimeriahkan dengan berbagai alat musik seperti gamelan, saxophone, biola, keyboard, bass dan gitar.

Baca Juga: Jateng Raih Predikat Provinsi Layak Anak Tiga Kali, Ganjar: Harus Bisa Dirasakan Anak-anak

2. Kumpulkan siswa SD hingga SMA

Gema Suara Anak-Anak Semarang dari Konser Keagungan IndonesiaRatusan anak tampil dalam konser kemerdekaan ''Keagungan Indonesia'' di Taman Indonesia Kaya Semarang, Sabtu (19/8/2023). (IDN Times/Anggun Puspitoningrum)

“Malam hari ini, kami berkumpul untuk memberikan penampilan terbaik di hadapan masyarakat yang hadir di Taman Indonesia Kaya. Bagi kami ini merupakan sebuah pengalaman yang sangat menyenangkan karena selain dapat menghibur, kami juga dapat menyebarkan semangat nasionalisme kepada generasi muda di Semarang,’’ ungkap pendiri Komunitas Gema Nusantara Pelajar Semarang saat ditemui usai konser.

Adapun, konser kemerdekaan ‘’Keagungan Indonesia’’ disiapkan dalam satu bulan terakhir. Komunitas tersebut mengumpulkan anak-anak dari jenjang SD hingga SMA sederajat di Semarang dan sekitarnya.

Komposer Gema Nusantara Pelajar Semarang, Eunike Diang Anggraheni menyampaikan, pihaknya mengumpulkan anak-anak yang bertalenta sejak satu bulan lalu.

‘’Kami kumpulkan anak-anak yang punya talenta di bidang seni seperti menyanyi, bermain musik, membawakan acara dan lainnya. Kemudian, mereka mengikuti latihan mulai dari seminggu dua kali hingga setiap hari jelang konser. Semoga penampilan kami dapat menginspirasi dan memberikan warna tersendiri bagi perayaan HUT Republik Indonesia yang ke-78 ini,” tuturnya.

3. Tingkatkan semangat nasionalisme dan cinta budaya Indonesia

Gema Suara Anak-Anak Semarang dari Konser Keagungan IndonesiaRatusan anak tampil dalam konser kemerdekaan ''Keagungan Indonesia'' di Taman Indonesia Kaya Semarang, Sabtu (19/8/2023). (IDN Times/Anggun Puspitoningrum)

Salah seorang pengisi acara, Saveira Queninta mengaku senang bisa terlibat dalam pertunjukkan tersebut. Siswi yang duduk di kelas 1 SMA 3 Semarang itu ingin menginpirasi anak-anak lain untuk menunjukkan bakat minatnya dan bergabung di Gema Nusantara Pelajar.

‘’Harapannya, dengan terselenggaranya acara konser kemerdekaan ini ke depan makin banyak anak yang tampil di event selanjutnya,’’ ujarnya.

Sementara, Perwakilan www.indonesiakaya.com, Teguh Yasa Abratama mengatakan, kegiatan ini diselenggarakan untuk memeriahkan kemerdekaan RI.

‘’Melalui konser kemerdekaan ini semoga bisa meningkatkan semangat nasionalisme dan kecintaan masyarakat terhadap ragam kebudayaan yang ada di Indonesia. Selain itu, acara ini juga bisa jadi wadah bagi para pelajar di Semarang yang memiliki minat tinggi dalam dunia seni pertunjukan untuk menyuguhkan sajian yang menarik bagi masyarakat,’’ tandasnya.

Baca Juga: Liburan di Taman Kota Semarang, Anak-Anak Ungkapkan Cinta Indonesia

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya