[BREAKING] 26 Pasien Positif Corona Klaster RS Kariadi Semarang Sembuh

Mereka terkena COVID-19 dari pasien yang tak jujur

Semarang, IDN Times - Sebanyak 26 pasien positif virus corona dari klaster RSUP Dr Kariadi Semarang dinyatakan sembuh. Pasien tersebut merupakan tenaga medis atau dokter yang sempat dinyatakan positif tertular virus corona dari pasien yang tidak jujur.

Melansir dari laman rskariadi.co.id, Selasa (28/4), dijelaskan bahwa 26 dari 34 tenaga kesehatan RS Dr Kariadi yang sempat positif tertular COVID-19 dinyatakan sembuh pada Jumat (24/4). Sementara, 8 tenaga kesehatan lainnya dalam kondisi baik dan sedang menunggu hasil laboratorium.

Masih dari keterangan resmi yang diunggah di situs pada Senin (27/4) itu, sebanyak 26 tenaga kesehatan tersebut merupakan para dokter bedah syaraf itu telah menjalani masa karantina di Hotel Kesambi Hijau, yang disediakan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Tengah.

Adapun, saat ini mereka yang sudah sembuh diperbolehkan pulang ke rumah masing-masing, berkumpul dengan keluarga dengan tetap menjaga jarak aman, menggunakan masker, dan selalu cuci tangan.

Melalui laman tersebut, RSUP Dr Kariadi Semarang mengucapkan banyak terimakasih kepada Gubernur Jawa Tengah, segenap Direksi dan pegawai Hotel Kesambi Hijau atas fasilitas dan pelayanan yang diberikan. Serta masyarakat yang selalu mendoakan dan mendukung baik materil maupun immaterial terhadap tenaga kesehatan di rumah sakit dengan berbagai upaya dan daya untuk bersama-sama menghentikan wabah virus corona.

Terpisah, Kasubag Humas RS Dr Kariadi Semarang, Rochyatun saat dikonfirmasi membenarkan informasi tersebut. Kendati demikian, pihaknya belum bisa memberikan keterangan secara detail terkait informasi tersebut.

Baca Juga: Awas! Penularan Transmisi Lokal Corona Merata di 35 Daerah Jawa Tengah

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya