Cara Dapat Cicilan Murah Mobil Toyota buat Millennial Mulai Rp2 Jutaan

Tenor cicilan sampai enam tahun pakai EZDeal

Semarang, IDN Times - Kebutuhan mobilitas generasi millennial akan semakin mudah terpenuhi. Nasmoco Group menghadirkan program EZDeal yang menawarkan kemudahan bagi konsumen memiliki mobil Toyota dengan cicilan awal terjangkau.

1. Layanan EZDeal ada di 24 cabang di Jateng dan DIY

Cara Dapat Cicilan Murah Mobil Toyota buat Millennial Mulai Rp2 JutaanVehicles Sales and Logistic Department Head Nasmoco Group, Alluisius Hartanto menjelaskan tentang program EZDeal dalam press conference di Hotel Setos Semarang, Jumat (3/9/2021). (IDN Times/Anggun Puspitoningrum)

EZDeal merupakan program terbaru Toyota bekerja dengan Toyota Astra Finance Services (TAF) dan Astra Credit Companies (ACC) yang bisa diakses di 24 cabang Nasmoco di wilayah Jawa Tengah dan Yogyakarta. 

Marketing Division Head Nasmoco Group, Herybertus Budi mengatakan, melalui program EZDeal, pihaknya ingin menyasar kalangan millennial yang baru punya penghasilan tapi budget-nya masih terbatas untuk membeli mobil. Jadi, kamu tinggal datang ke Nasmoco terdekat.

"Dengan memanfaatkan program ini mereka bisa tetap memenuhi kebutuhan mobilitas dan lifestyle-nya. Sebab, konsumen bisa mendapatkan pembiayaan dengan cicilan lebih ringan selama 6 tahun," ungkapnya dalam press conference di Hotel Setos Semarang, Jumat (3/9/2021). 

Baca Juga: Catat! Daftar Diskon Mobil Toyota dan Honda di Jateng Setelah PPnBM

2. Cicilan awal setara mobil LCGC

Cara Dapat Cicilan Murah Mobil Toyota buat Millennial Mulai Rp2 JutaanToyota New Yaris generasi ketiga. Dok. Nasmoco Group

Sesuai namanya, program tersebut memiliki beberapa keuntungan. Antara lain, smart yang mana konsumen dapat memiliki mobil yang stylish tanpa perlu bayar mahal. Kemudian, hemat karena cicilannya yang lebih ringan sehingga pelanggan tetap bisa menjalani lifestyle-nya saat ini. Lalu, fit sebagaimana cicilannya akan disesuaikan dengan perkembangan karier konsumennya. Terakhir, adanya kemudahan trade-in untuk menjaga konsumen tetap up to date dengan mobil Toyota terkini.

“Jadi misal pelanggan Nasmoco ingin memiliki mobil Toyota dengan fitur canggih seperti Yaris atau Raize tapi dana atau gajinya masih terbatas, bisa memanfaatkan EZDeal. Pelanggan bisa bawa pulang mobil impiannya itu dengan cicilan awal setara mobil LCGC alias cicilan super ringan,’’ kata Herybertus. 

Melalui program itu juga, angsuran Toyota Yaris yang umumnya senilai Rp5 jutaan per bulan bisa diperoleh hanya dengan Rp3 jutaan per bulan. Lalu, Toyota Raize dari cicilan Rp4 jutaan per bulan bisa diangsur dengan biaya mulai Rp2 jutaan per bulan. Adapun, program yang berlaku secara nasional tersebut juga memberikan kemudahan berupa tenor yang hingga enam tahun yang terbagi menjadi tiga termin.

3. Berikan kemudahan untuk membeli mobil pada saat pandemik COVID-19

Cara Dapat Cicilan Murah Mobil Toyota buat Millennial Mulai Rp2 JutaanToyota All New Raize dikenalkan pada konsumen di Jawa Tengah di pameran otomotif yang digelar Nasmoco Group di Mal Paragon Semarang, 25-31 Mei 2021. (IDN Times/Anggun Puspitoningrum)

Sementara, Vehicles Sales and Logistic Department Head Nasmoco Group, Alluisius Hartanto menjelaskan, tiga termin itu terbagi dengan rincian. Termin pertama merupakan masa cicilan 1--2 tahun atau bulan 1--24 bulan. Termin kedua adalah masa cicilan 3--4 tahun atau bulan 25--48. Kemudian, termin kedua inilah cicilan akan menyesuaikan kenaikan pendapatan konsumen.

‘’Selanjutnya, pada termin ketiga adalah masa cicilan 5--6 tahun atau bulan 49--72. Pada termin ketiga ini konsumen akan mendapatkan penawaran menarik dan fleksibel berupa kesempatan melakukan trade-in Toyota lama dengan Toyota terbaru di masa depan,’’ jelasnya.

Hartanto menambahkan, keuntungan yang diberikan dalam program EZDeal memang sangat menguntungkan konsumen karena pada dua tahun pertama, Nasmoco memberikan cicilan terendah dan terjangkau.

“Program ini kami hadirkan di masa pandemik, karena ingin memberikan kemudahan kepada pelanggan yang ingin membeli mobil tapi juga menyesuaikan dengan kemampuan mereka. Sehingga, kami melakukan inovasi dengan menghadirkan produk finansial bernama EZDeal ini,’’ tandasnya. 

Baca Juga: Laris Manis! Inden Toyota Raize di Jateng Tembus 350 Unit

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya