Menteri KKP Akan Ekspor Benih Lobster, BKIPM: Kita Tetap Pro Nelayan

Sudah ada ribuan kilogram yang diekspor

Semarang, IDN Times - Upaya Menteri Kelautan dan Perikanan (Menteri KKP) Edy Prabowo yang akan mengekspor benih lobster, mematik reaksi sejumlah pihak. 

Balai Karantina Ikan Pengendalian Mutu dan Hasil Perikanan (BKIPM) Semarang menegaskan sesuai PermenKP Nomor 56 Tahun 2016, benih lobster yang boleh diekspor bobotnya diatas 200 gram.

"Dan mengacu pada aturan yang sudah ada tersebut, kita mensyaratkan lobster yang boleh dijual ke luar negeri, harus diatas 200 gram," kata Raden Gatot Perdana, Kepala BKIPM Semarang saat dikontak IDN Times, Selasa (17/12).

 

1. Lobster sering diekspor ke Singapura dan Tiongkok

Menteri KKP Akan Ekspor Benih Lobster, BKIPM: Kita Tetap Pro NelayanIlustrasi benih lobster. IDN Times/Aan Pranata

Pihaknya menjelaskan, pangsa pasar lobster selama ini menyasar ke beberapa negara Asia Pasifik seperti Singapura dan Tiongkok.

Meski begitu, ia bilang volume ekspor lobster selama setahun terakhir masih relatif kecil ketimbang yang dilakukan di daerah lainnya. 

"Volume ekspor lobster dari Jawa Tengah masih kecil, yang banyak diekspor itu ya dari Jakarta dan Surabaya. Di Jateng komoditi yang paling banyak diekspor masih rajungan," ungkapnya.

Untuk benih lobster dengan ukuran dibawah standar, katanya selama ini kerap dilepasliarkan kembali ke sejumlah perairan. BKIPM mencatat proses pelepasliaran sudah dilakukan empat kali pada Januari-November 2019.

Karenanya, pihaknya meminta masyarakat untuk menunggu aturan baru yang akan diterbitkan oleh Menteri Edy Prabowo. 

Baca Juga: Gagal Diselundupkan, 246 Ribu Baby Lobster Dilepas di Karimunjawa

2. BKIPM janji perhatikan nasib para nelayan

Menteri KKP Akan Ekspor Benih Lobster, BKIPM: Kita Tetap Pro NelayanIDN Times/Candra Irawan

Pihaknya berjanji, semua kebijakan akan tetap mendukung kelangsungan ekosistem biota bawah laut terutama habitaf lobster di Laut Jawa maupun pesisir selatan.

"Yang jelas kita gak boleh berandai-andai. Kita tunggu hasilnya saja kayak apa aturannya. Tentunya kita harus siap melaksanakan kebijakan Menteri KKP, dan kita akan sangat bijak memperhatikan nasib para nelayan," terangnya. 

"Intinya kita upayakan pro nelayan, kita bantu tingkatkan pendapatannya secara maksimal. Seperti kita lakukan pelepasliaran benih lobster ke Karimunjawa yang harapannya bisa berkembangbiak," tambahnya.

Baca Juga: Berkat Susi Pudjiastuti, Kuliner Bakso Lobster Kini Harganya Murah 

3. Sudah ada 26.880 kilo lobster yang dijual ke luar negeri

Menteri KKP Akan Ekspor Benih Lobster, BKIPM: Kita Tetap Pro NelayanFoto hanya ilustrasi. (mainelobsternow.com)

Kepala Seksi Pengawasan Pengendalian dan Informasi (Wasdalin) BKIPM Semarang, Ely Musyarofah mengatakan di tahun ini, pihaknya telah mengekspor lobster beku sebanyak 26.880 kilogram ke Tiongkok selama tujuh kali pada Novemebr dan Desember 2019. 

Sementara di sisi lain, pihaknya juga berhasil melakukan pelepasliaran benih lobster selama empat kali dan mampu menyelamatkan kerugian negara sebesar Rp56,3 miliar. 

Jumlah benih lobster yang dilepasliarkan sebanyak 378.761 ekor di perairan Karimunjawa. Pelepasliaran dikerjakan pada 12 April, 3 Mei, 21 Mei dan 13 Juli. Untuk jenisnya yaitu lobster mutiara dan lobster pasir. "Itu semua hasil penggagalan dari penyelundupan di Tanjung Jabung Barat dan Cirebon," paparnya.

Baca Juga: Susi Pudjiastuti: Dulu Panen Lobster 5 Ton, Sekarang Turun Drastis

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya