Pemkot Solo Sulap Bus IVA Test Jadi Lokasi Vaksinasi

Khusus untuk vaksinasi pra-lansia.

Surakarta, IDN Times - Pemerintah Kota (Pemkot) Solo menggelar vaksinasi keliling dengan menggunakan bus khusus vaksinasi. Sasaran vaksinasi sendiri adalah pra lansia, yakni warga yang berusia 50 tahun keatas.

Baca Juga: Gibran Melarang Pedagang Bermobil Berjualan di Alun-Alun Utara Solo

1. Punya dua ruang vaksinasi

Pemkot Solo Sulap Bus IVA Test Jadi Lokasi VaksinasiVaksinasi pra lansia di Solo. IDNTimes/Larasati Rey

Kepala DKK Solo, Siti Wahyuningsih mengatakan dalam rangka percepatan vaksinasi Kota Solo menyediakan Mobil Keliling Layanan Vaksinasi bagi warga Surakarta (KTP Solo) usia 50 Tahun keatas, dilaksanakan tgl 15 - 30 Juni 2021 pada Pukul 08.00 WIB - 11.00 WIB secara terjadwal.

"Setiap lokasi kouta vaksinasi sebanyak 100 orang, namun jika animo masyarakat tinggi kita tambah lagi," ujarnya saat ditemui di lokasi vaksinasi kelilinga Ngarsopuro, Selasa (15/6/2021).

Ning mengatakan, mobil vaksinasi nantinya akan berkeliling Kota Solo, san berhenti di lokasi yang mudah dijangkau oleh warga. Mobil tersebut memiliki dua ruang yang digunakan untuk menyuntik vaksin.

Berikut 8 titik pemberhentian mobil keliling vaksinasi;
15 Juni 2021 Ngarsopuro
16 Juni 2021 Srambatan depan Arpusda
17 Juni 2021 Sekip
22 Juni 2021 Jl. Juanda
23 Juni 2021 Jl Veteran depan Kecamatan
24 Juni 2021 Jl Brig Katamso depan TATV
29 Juni 2021 GSB
30 Juni 2021 Lumbung Batik Sondakan

2. Merupakan mobil IVA Test

Pemkot Solo Sulap Bus IVA Test Jadi Lokasi VaksinasiVaksinasi dengan mobil keliling di Kota Solo. IDNTimes/Larasati Rey

Lebij lanjut, Siti mengungkapkan jika bus yang digunakan mobil vaksinasi keliling merupakan mobil pemeriksaan kanker sarviks Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA Test) milik Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Kota Solo.

"Ini sebenarnya adalah mobil untuk IVA Test namun kita alihfungsikan untuk vaksinasi," jelasnya.

Siti menghimbau kepada warga Solo yang sudah berusia diatas 50 tahun untuk segera melakulan vaksinasi, terlebih mobil layanan vaksinasi tersebut bersifat go show. Hanya dengan syarat memiliki KTP Kota Surakarta.

3. Animo masyarakat tinggi

Pemkot Solo Sulap Bus IVA Test Jadi Lokasi VaksinasiVaksinasi pra lansia di Kota Solo. IDNTimes/Larasati Rey

Berdasarkan pantauan di lokasi, antrian peserta vaksinasi membludak, mereka sudah mengantri sejak pukul 7.30 WIB. Pra lansia yang mendaftar diwajibkan untuk mengumpulkan KTP untuk melakukan screening sebelum melakukan vaksinasi.

Salah satu peserta vaksinasi asal Pucangsawit, Jebres, Danar Dana (50) berinisiatif datang sendiri beserta istrinya untuk melakukan vaksinasi setelah mendapatkan informasi dari tetangganya.

"Tadi datang jam 7.30 WIB terus langsung mengantri, prosesnya cepat. Namun yang saya tanyakan ini vaksin ampuh tidak dengan Covid-19 varian baru saat ini," ungkapnya.

Sementara itu, salah seorang warga lain Hartanto (71) tahun menyambut baik vaksinasi jemput bolakepada warga. Menurutnya vaksinasi tersebut memudahkan warga untuk mendapatkan perlindungan dari Covid-19.

"Ya ini bagus untuk kita yang sudah tua begini, terlebih saya juga kesulitan mengakses internet," ungkapnya.

Baca Juga: Duh! Ruang ICU Pasien COVID-19 di Solo Hampir Penuh

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya