Sepeda Listrik Daya Tarik Wisata Baru di Balkondes Ngadiharjo 

Dorong peningkatan ekonomi pariwisata masyarakat

Semarang, IDN Times - Sebanyak 10 sepeda listrik bantuan PT PLN (Persero) akan menjadi daya tarik wisata baru di Balai Ekonomi Desa (Balkondes) di Desa Ngadiharjo, Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Bantuan tersebut sekaligus mendukung geliat ekonomi kreatif masyarakat di desa binaan PLN Peduli itu.

1. Balkondes Ngadiharjo terima 10 sepeda listrik dari PLN

Sepeda Listrik Daya Tarik Wisata Baru di Balkondes Ngadiharjo Direktur Utama PLN, Zulkifli Zaini memberikan bantuan sepeda listrik kepada Balkondes Ngadiharjo di Kabupaten Magelang pada Sabtu (13/11/2021). (dok. PLN)

Bantuan diberikan langsung oleh Direktur Utama PLN, Zulkifli Zaini di sela kunjungan kerjanya di Kabupaten Magelang pada Sabtu (13/11/2021). Pada kesempatan tersebut turut didampingi Direktur Bisnis Regional Jawa Madura Bali PLN, Haryanto WS dan General Manager PLN UID Jateng dan DI Yogyakarta, M Irwansyah Putra.

"Tujuan kami menyerahkan 10 sepeda listrik kepada Balkondes Ngadiharjo ini harapannya bisa menjadi penambah daya tarik wisatawan untuk berkunjung kesini," ungkapnya dalam keterangan resmi, Selasa (16//11/2021).

Penambahan sepeda listrik ini juga diharapkan dapat mendorong inovasi para pengurus balkondes. Sehingga, ke depan balkondes dapat semakin baik dan memberikan nilai tambah bagi penduduk sekitar.

Baca Juga: 500 Motor Listrik Grab Mengaspal di Semarang, Siap Antar Pesananmu Lur

2. Kehadiran Balkondes Ngadiharjo bantu ekonomi masyarakat desa

Sepeda Listrik Daya Tarik Wisata Baru di Balkondes Ngadiharjo Potensi wisata Balkondes Ngadiharjo di Kabupaten Magelang Jawa Tengah. (dok. PLN)

"Saya sangat mengapresiasi bahwa Balkondes PLN ini dioperasikan dengan baik, saya juga berterima kasih kepada pengurus yang sudah melaksanakan dan menjalankan Balkondes Ngadiharjo ini dengan sebaik-baiknya," tambahnya.

Ukuran keberhasilan Balkondes dapat dilihat dari manfaat keberlanjutan dan dampak perekonomian yang dirasakan penduduk sekitar.

Pengurus Balkondes Ngadiharjo, Ahmad Syaiful Huda mengatakan, program ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar maupun Desa Ngadiharjo pada umumnya.

" Alhamdulillah, dengan adanya program PLN Peduli, Desa Ngadiharjo memiliki bangunan yang bisa membantu meningkatkan taraf kehidupan masyarakat sekitarnya," ujarnya.

3. Ini daya tarik wisata binaan PLN Peduli

Sepeda Listrik Daya Tarik Wisata Baru di Balkondes Ngadiharjo Desa Ngadiharjo (vwtourborobudur.com)

Kehadiran Balkondes telah mendorong geliat perekonomian Desa Ngadiharjo semakin baik, dari awalnya sebuah desa yang tidak diperhatikan, kini bisa menjadi sebuah desa yang lebih maju. Adapun, Balkondes Ngadiharjo merupakan tempat wisata binaan PLN Peduli yang berada di dekat Candi Borobudur, tempat ini menyuguhkan bentang alam khas Bukit Menoreh.

Untuk menikmati keindahan alam ini, Balkondes Ngadiharjo juga menyediakan beberapa fasilitas dan wisata seperti homestay yang setara dengan pelayanan hotel bintang 4, camping ground, amphitheatre, panggung pertunjukan, safari mobil VW, dan sunrise dari puncak Pereng Dhuwet.

Selain bentang alam yang mempesona, Balkondes Ngadiharjo menawarkan kuliner khas Desa Ngadiharjo yaitu mie entog dan kopi kapulaga.

Baca Juga: 3.940 Personel Jaga Keandalan Listrik RS di Jateng dan DI Yogyakarta

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya