5 Rekomendasi Combo Skill untuk Tingkatkan HP di Ninja Heroes New Era

Combo skill mana saja yang menjadi andalanmu?

Deploy merupakan salah satu fitur game Ninja Heroes New Era yang berguna untuk 'game changer'  di mode pertarungan. Fitur ini baru bisa digunakan ketika akunmu telah mencapai level 30.

Selain itu, fitur ini dilengkapi berbagai macam combo skill yang dapat digunakan oleh para player sesuai dengan ninja yang dimilikinya.

Sebagai contoh, apabila player ingin meningkatkan HP, maka dapat digunakan combo skill Three Ninjas yang beranggotakan Jiraiya, Tsunade, dan Orochimaru.

Deploy dan combo skill akan sangat penting digunakan untuk meningkatkan Combat Power (CP), sehingga apabila semakin tinggi CP-nya, maka akan semakin kuat pula tim ninja yang kita miliki.

Berikut adalah rekomendasi combo skill untuk tingkatkan HP di Ninja Heroes New Era. Apa saja, ya?

Baca Juga: 5 Dampak Negatif Kecanduan Bermain Game Online, Bahaya Bagi Kesehatan

1. Love-love Paradise

5 Rekomendasi Combo Skill untuk Tingkatkan HP di Ninja Heroes New EraCombo Skill Love-love Paradise (dok. Pribadi/Faialms)

Combo skill ini menjadi salah satu yang paling efisien, karena hanya membutuhkan 2 ninja kamu dapat memperoleh HP sebesar 7%. Ninja yang perlu kamu gunakan untuk mengaktifkan combo skill ini adalah Kakashi grade S dan Jiraiya grade S.

Cara untuk mendapatkan kedua hero ini, kamu dapat mengumpulkan 20 Kakashi summon card A + 50 Kakashi summon card B + ancient black iron dan 70 Jiraiya summon card + 1 w-alloy + 1 ancient black iron. Selain itu, terdapat opsi lain untuk mendapatkan hero tersebut adalah dengan gacha pada special capture dan advanced capture.

2. Three Ninjas

5 Rekomendasi Combo Skill untuk Tingkatkan HP di Ninja Heroes New EraCombo Skill Three Ninjas (dok. Pribadi/Faialms)

Dengan menambahkan hero Tsunade dan Orochimaru, maka combo skill Three Ninjas dapat digunakan untuk memperkuat CP tim.

Penggunaan combo skill ini sangat layak digunakan, karena hanya memasang 3 ninja kamu dapat meningkatkan attack, defense, HP, dan agility masing-masing sebesar 6%.

Selain dapat diperoleh dari special capture dan advanced capture. Hero Tsunade dan Orochimaru dapat diperoleh dari fitur exchange dengan menukar beberapa summon card, w-alloy, dan ancient black iron.

3. Past Team

5 Rekomendasi Combo Skill untuk Tingkatkan HP di Ninja Heroes New EraDeploy Past Team (dok. Pribadi/Faialms)

Sama halnya dengan Three Ninjas, combo skill Pas Team membutuhkan 3 ninja untuk meningkatkan HP sebesar 10%. Meskipun perlu tambahan hero Minato dengan grade SS, namun penggunaan combo skill ini masih terbilang layak untuk meningkatkan HP.

Cara agar kamu dapat memperoleh combo skill ini adalah dengan mengumpulkan 100 Minato summon card + 10 gold bar + 2000000 silver untuk mendapatkan Minato dan 70 Obito summon card + 1 w-alloy + 1 ancient black iron untuk mendapatkan Obito. Selain itu, kamu juga dapat mencoba special capture dan advanced capture untuk memperoleh kedua hero tersebut.

4. Naruto Family

5 Rekomendasi Combo Skill untuk Tingkatkan HP di Ninja Heroes New EraCombo Skill Naruto Family (dok. Pribadi/Faialms)

Bisa dibilang combo skill Naruto Family adalah yang paling worth it untuk meningkatkan HP. Meskipun membutuhkan hero Byron Naruto dengan grade SSS yang tak mudah untuk didapatkan. Namun, dengan memanfaatkan combo skill ini, kamu dapat meningkatkan HP sebesar 16%.

Jumlah ini termasuk yang paling efisien, karena hanya dengan memasang 3 hero kamu dapat memperoleh 2 kali lipat HP dari combo skill sebelumnya.

Kamu juga dapat memanfaatkan fitur exchange untuk mengumpulkan 200 Byron Naruto summon card + 30 gold bar + 8000000 silver agar mendapatkan hero Byron Naruto.

5. Cell of the First Hokage

5 Rekomendasi Combo Skill untuk Tingkatkan HP di Ninja Heroes New EraCombo Skill Cell of the First Hokage (dok. Pribadi/Faialms)

Berbeda dari yang sebelumnya, combo skill yang satu ini memerlukan 4 hero agar mampu meningkatkan HP sebesar 14%. Meskipun beberapa hero pada combo skill Cell of the First Hokage sulit didapatkan. Akan tetapi, kamu akan memperoleh banyak kombinasi apabila menggunakan combo skill ini.

Pasalnya, dengan menambahkan hero Kabuto grade B, kamu akan memperoleh combo skill Orochi yang akan meningkatkan HP sebesar 5%. Sehingga apabila digabungkan dengan combo skill ini maka HP akan secara langsung meningkat sebesar 19%.

Semakin banyak hero yang kamu peroleh, maka akan semakin banyak kombinasi combo skill yang dapat kamu gunakan. Sehingga nanti dapat dipasang untuk menyusun deploy terbaik yang akan mampu meningkatkan combat power. Dari beberapa rekomendasi tadi, combo skill mana saja yang menjadi andalanmu?

Baca Juga: Kunoichi Tangguh! 5 Kage dan Calon Pemimpin Wanita di Naruto-Boruto 

Faialms Photo Community Writer Faialms

welcome, happy reading~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya