Citroen Kenalkan Dua Mobil Baru e-C3 dan All New Citroen C3 di Solo

Harga mulai Rp297 jutaan

Sukoharjo, IDN Times - Citroen Indonesia secara resmi telah menjual dua model mobil baru ke pangsa pasar Indonesia. Kedua model kendaraan tersebut yakni Electic Vehicle ( EV) e-C3 dan Allnew Citroen C3 Aircross SUV.

Model kendaraan e-C3 menjadi EV pertama yang hadir di Indonesia.

Baca Juga: Citroen Umumkan Produksi E-C3 Lokal Mulai Bulan Depan

1. Dua jenis mobil Citroen

Citroen Kenalkan Dua Mobil Baru e-C3 dan All New Citroen C3 di SoloDua model baru mobil Citroen di dealer Solo Baru. (IDN Times/Larasati Rey)

Dua produk terbaru dari Citroen tersebut saat ini juga mulai dikenalkan PT. Wahana Sun Solo (Citroen Solo Baru) kepada masyarakat Solo dan sekitarnya. 

Kepala Cabang Citroen Solo Baru Doni Lusianto, mengatakan meskipun baru akan running penjualan di bulan Agustus, tetapi saat ini sudah jenis e-C3 All Electric dan Citroen C3 Aircross sudah siap untuk on the road.

"Saat ini kami masih tahap mengenallkan dan kami akan running penjualan mulai bulan Agustus," jelasnya di Citroen Solo Baru, Sukoharjo, Rabu (17/7/2024 ).

2. Keunggulan mobil Citroen

Citroen Kenalkan Dua Mobil Baru e-C3 dan All New Citroen C3 di SoloMobil Citroen jenis e-C3 All Electric. (IDN Times/Larasati Rey)

Kedua mobil Citroen tersebut memiliki keunggulan yang berbeda. Untuk mobil jenis e-C3 adalah mobil ini adalah jenis elektrik. Dimana mobil jenis ini pada bulan Agustus tahun ini akan mulai diproduksi di Indonesia. 

"Citroen adalah produk dari Perancis tapi nanti di bulan Agustus sudah mulai diproduksi di Indonesia di bawah Indomobil," ungkapnya.

Sedangkan, Citroen C3 Aircross merupakan mobil dengan bertenaga BBM yang memiliki warna-warna yang disukai kaum muda. 

"Kami punya beberapa warna menarik yang disukai anak-anak muda, karena warna-warna kreatif, warna lebih bersemangat. Ada one tone dan two tone ini warna-warna tren yang kami gunakan di Citroen," katanya. 

3. Harga mobil Citroen

Citroen Kenalkan Dua Mobil Baru e-C3 dan All New Citroen C3 di SoloDua jenis mobil Citroen. (IDN Times/Larasati Rey)

Untuk harga on the road jenis e-C3 mulai Rp385 juta. Sedangkan Citroen C3 Aircross dengan harga on the road mulai Rp297 juta. 

Saat ini di Indonesia sudah ada 22 dealer Citroen. Sedangkan di Jawa Tengah dan DIY saat ini sudah ada di Kota Solo, Semarang, Salatiga, Kudus dan Yogyakara.

Untuk service sendiri, pembeli juga tidak perlu khawatir karena saat ini Citroen Solo Baru juga sudah dilengkapi dengan layanan aftersale. Seperti service, dan penyediaan sparepart atau 3S (sale, service, sparepart).

Baca Juga: Beli Mobil SUV Citroen di Semarang Gratis BBM 1 Tahun, Mau?

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya