Hari Pertama PPKM, Kasus Baru COVID-19 di Semarang Tambah 625 Orang

Tambah 5 positif dan 15 meninggal

Semarang, IDN Times - Melansir data laman siagacorona.semarangkota.go.id, per Selasa (9/2/2021) pukul 19.00 WIB, sebanyak 442 warga ber-KTP Semarang masih dirawat karena positif COVID-19. Sedangkan, per hari itu, kasus aktif virus corona di Ibu Kota Jawa Tengah tersebut mencapai 625 orang. 

Padahal Pemerintah Kota Semarang menjalankan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) jilid 1 dan 2 sampai kini, per Selasa (9/2/2021) diberlakukan tanpa batas waktu yang tidak ditentukan. 

1. Jumlah pasien positif kumulatif di Semarang mencapai 28.840 kasus

Hari Pertama PPKM, Kasus Baru COVID-19 di Semarang Tambah 625 OrangIlustrasi petugas medis melakukan perawatan terhadap pasien terinfeksi virus corona (COVID-19) di instalasi khusus. ANTARA FOTO/REUTERS/Ronen Zvulun

Jumlah warga Kota Semarang yang sudah pernah terinfeksi COVID-19 mencapai 22.098 orang. Sedangkan, jumlah pasien positif virus corona selama pandemik di kota yang dipimpin Hendrar Prihadi itu, tembus di angka 28.840 kasus.

Per hari tersebut, untuk kasus aktif virus corona di Kota Semarang mencapai 625 orang. Ada kenaikan 5 kasus dibandingkan dari hari sebelumnya, sebanyak 620 kasus.

Dari jumlah itu, sebanyak 442 warga ber-KTP Semarang masih dirawat sebagai pasien positif COVID-19. Sedangkan, pasien positif dari luar kota sebanyak 178 kasus.

Baca Juga: PPKM di Semarang Lanjut Tanpa Batas Waktu, Aturan Makin Diperlonggar

2. Angka kematian COVID-19 di Semarang sudah 2.289 kasus

Hari Pertama PPKM, Kasus Baru COVID-19 di Semarang Tambah 625 OrangProses pemakaman salah satu jenazah COVID-19 di TPU Pondok Ranggon pada Selasa (16/9/2020) (IDN Times/Aldila Muharma - Fiqih Damarjati)

Sementara itu, Angka kematian COVID-19 di Semarang mencapai 2.289 kasus. Per hari Selasa (9/2/2021) ada 15 pasien yang meninggal karena virus corona.

Adapun, jumlah pasien meninggal karena COVID-19 meningkat dari 2.274 kasus menjadi 2.289 kasus. Dari kumulatif tersebut, sebanyak 1.591 pasien meninggal merupakan warga ber-KTP Semarang dan 698 kasus pasien meninggal dari luar kota Semarang.

Sedangkan untuk kasus sembuh, per hari itu ada kenaikan dari sebelumnya 25.828 kasus menjadi 25.926 kasus. Sehingga, sampai hari ini ada 98 pasien positif virus corona yang dinyatakan sembuh.

3. Kasus suspek di Semarang ada 116 orang

Hari Pertama PPKM, Kasus Baru COVID-19 di Semarang Tambah 625 OrangIlustrasi Swab Test. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

Jumlah kasus suspek di Kota Semarang bertambah 116 kasus. Untuk diketahui, kasus suspek tersebut sebelumnya dikenal dengan istilah pasien dalam pengawasan (PDP) atau orang dengan gejala COVID-19.

Sedangkan, kasus probable atau orang yang masuk dalam kategori suspek dan memiliki gejala COVID-19, namun belum ada hasil dari pemeriksaan per Selasa (9/2/2021) ada 25 kasus.

Kemudian, kasus meninggal dalam kondisi probable hingga hari yang sama tersebut mencapai 150 kasus.

Baca Juga: Kasus Aktif COVID-19 di Semarang Capai 674 Kasus 

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya