Sebelum Jembatan Kaca Tinjomoyo Semarang Dibuka, Hal Ini Perlu Diperhatikan

Harus dibedakan jalur naik turunnya

Semarang, IDN Times - Pembangunan Jembatan Kaca Tinjomoyo di Kota Semarang kembali mendapat perhatian. Kali ini DPRD Kota Semarang meminta agar objek wisata tersebut jangan terburu-buru untuk dibuka. 

1. Wajib utamakan keselamatan pengunjung

Sebelum Jembatan Kaca Tinjomoyo Semarang Dibuka, Hal Ini Perlu DiperhatikanIstimewa

Hal ini berkaca dari kejadian Jembatan Kaca Limpakuwus di Banyumas yang pecah dan memakan korban beberapa waktu lalu. Maka, Jembatan Kaca Tinjomoyo Semarang harus memenuhi keselamatan pengunjung sebelum beroperasional.

Anggota Komisi C DPRD Kota Semarang, Gumilang Febriansyah mengatakan, dari awal pembangunan Jembatan Kaca Tinjomoyo pihaknya sudah menekankan agar wajib mengutamakan sisi keamanan pengunjung. Upaya ini agar tidak menimbulkan kejadian yang tidak diinginkan.

"Ada kejadian jembatan kaca pecah di Banyumas, mudah-mudahan hal ini tidak terjadi di Kota Semarang. Sehingga, sebelum dibuka untuk umum, pengelola wajib melakukan trial atau uji coba dulu memastikan agar pengunjung benar-benar safety,’’ ungkapnya, Kamis (30/11/2023).

Baca Juga: Pemkot Semarang Perketat Aturan Pembuatan Jembatan Kaca, Kaji Ulang K3

2. Buat SOP secara jelas

Sebelum Jembatan Kaca Tinjomoyo Semarang Dibuka, Hal Ini Perlu DiperhatikanSumber Gambar: instagram.com/wisatasemarang

Adapun, langkah yang bisa dilakukan dengan membuat standar operasional prosedur (SOP) secara jelas. Kemudian, perlu ada penambahan perlengkapan dan prasarana serta fasilitas keamanan lain pendukungnya.

"Misalnya jalur naik dan turun pengunjung ke jembatan kaca harus dibedakan. Lalu, harus dicek speknya serta disesuaikan dengan standarnya. Ketebalan kaca harus pas, perlu penambahan jaring pengaman di bawah jembatan," jelasnya.

Selain itu, lanjut dia, akses menuju Jembatan Kaca Tinjomoyo juga harus diperbaiki agar lebih memberikan kenyamanan kepada pengunjung. Selanjutnya, fasilitas jembatan kaca untuk turun pengunjung agar bisa dibangun.

3. Perlu pos petugas jaga di sana

Sebelum Jembatan Kaca Tinjomoyo Semarang Dibuka, Hal Ini Perlu DiperhatikanHutan Wisata Tinjomoyo (instagram.com/arikapw_)

‘’Lalu, perlu ada fasilitas lain seperti pos petugas jaga di sana. Maka itu, pembangunan jembatan kaca ini perlu anggaran tidak sedikit untuk melengkapi semua fasilitas di tempat wisata alam tersebut sampai benar- benar siap dibuka,’’ kata Febri.

Sementara tak kalah pentingnya, sumber daya manusia (SDM) yang mengelola tempat wisata ini dibutuhkan skill di bidangnya dan mengetahui tugasnya masing-masing.

‘’Ini demi memberikan rasa aman kepada pengunjung. Sehingga bisa berlibur dan menikmati ikon wisata baru di Kota Semarang,’’ tandasnya.

Baca Juga: Pengelola Jembatan Kaca Banyumas Tersangka: Lalai Pakai Kaca Second

Topik:

  • Bandot Arywono

Berita Terkini Lainnya