Samsung Galaxy S23 FE vs Galaxy S22, Harganya Sama di Marketplace!

- Samsung Galaxy S23 FE dan Samsung Galaxy S22 dijual dengan harga Rp7 jutaan di Indonesia
- Perbedaan layar, perlindungan layar, chipset, kamera, dan baterai menjadi pembeda utama antara kedua smartphone ini
- Samsung Galaxy S22 memiliki keunggulan fitur kamera dan beberapa fitur tambahan dibandingkan Samsung Galaxy S23 FE
Samsung Galaxy S23 FE dan Samsung Galaxy S22 adalah smartphone flagship yang punya spesifikasi tinggi di segala lini. Di marketplace Indonesia, harga terbaru kedua smartphone ini bisa dibilang sama, yaitu Rp7 jutaan. Padahal, Samsung Galaxy S23 FE dan Samsung Galaxy S22 datang dari generasi yang berbeda. Samsung Galaxy S23 FE pertama kali dirilis pada Oktober 2023, sedangkan Samsung Galaxy S22 pada Februari 2022.
Mengingat harganya sama, sebagian orang akan kebingungan mana yang lebih layak dipilih, Samsung Galaxy S23 FE atau Samsung Galaxy S22. Gak perlu bingung! Yuk, cek ulasan di bawah ini dan cari tahu smartphone mana yang terbaik.
1. Samsung Galaxy S23 FE memiliki ukuran layar yang lebih luas, yaitu 6,4 inci

Perbedaan pertama ada di sektor layar. Samsung Galaxy S23 FE sedikit lebih unggul dibandingkan Samsung Galaxy S22 berkat ukuran layar yang lebih luas, yaitu 6,4 inci. Selain itu, layar HP ini juga memiliki tingkat kecerahan 1450 nits yang lebih tinggi, sehingga lebih nyaman ketika digunakan di luar ruangan.
Di sisi lain, Samsung Galaxy S22 memiliki ukuran layar 6,1 inci dan kecerahan layar 1300 nits. Perbedaan terakhir ada di perlindungan layar. Samsung Galaxy S23 FE menggunakan Corning Gorilla Glass 5, sedangkan Samsung Galaxy S22 menggunakan Corning Gorilla Glass Victus+. Selebihnya, kedua smartphone ini sama-sama menggunakan panel Dynamic AMOLED 2X, memiliki refresh rate 120Hz, dan mendukung HDR10+.
2. Samsung Galaxy S23 FE menggunakan chipset Exynos 2200

Khusus untuk pasar Indonesia, Samsung Galaxy S23 FE dan Samsung Galaxy S22 menggunakan tipe chipset yang berbeda. Samsung Galaxy S23 FE menggunakan chipset Exynos 2200, sedangkan Samsung Galaxy S22 menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 1. Meski begitu, kedua smartphone ini sama-sama memiliki skor AnTuTu Benchmark sekitar 1 juta. Kesamaan juga ada pada kapasitas memori, di mana kedua smartphone ini menyediakan varian 8/128GB dan 8/256GB.
3. Kamera Samsung Galaxy S22 mendukung super steady video

Beralih ke sektor kamera, kali ini spesifikasi yang ditawarkan Samsung Galaxy S22 lebih baik dibandingkan Samsung Galaxy S23 FE. Kelebihan kamera Samsung Galaxy S22 ini terletak pada fitur-fitur yang lebih banyak, seperti super steady video pada lensa ultrawide, dual pixel PDAF pada kamera depan, dan perekaman stereo sound rec. Gak cuma itu, Samsung Galaxy S22 memiliki resolusi lensa telephoto lebih tinggi 10MP. Berikut ini adalah perbedaannya:
Samsung Galaxy S23 FE
- Kamera belakang: 50MP (wide), 8MP (telephoto), 12MP (ultrawide);
- Kamera depan: 10MP (wide);
- Fitur-fitur: dual pixel PDAF, OIS, 3x optical zoom;
- Videografi: 8K@24fps;
Samsung Galaxy S22
- Kamera belakang: 50MP (wide), 10MP (telephoto), 12MP (ultrawide);
- Kamera depan: 10MP (wide);
- Fitur-fitur: dual pixel PDAF, OIS, 3x optical zoom, super steady video, HDR10+, stereo sound rec;
- Videografi: 8K@24fps;
4. Samsung Galaxy S23 FE punya kapasitas baterai 4500mAh yang lebih besar

Kelebihan Samsung Galaxy S23 FE dibandingkan Samsung Galaxy S22 ada pada sektor baterai yang lebih tahan lama. Samsung Galaxy S23 FE memiliki baterai berkapasitas 4500mAh yang lebih besar, sedangkan Samsung Galaxy S22 memiliki baterai berkapasitas 3700mAh. Selebihnya, kedua smartphone ini sama-sama mendukung fast charging sebesar 25W dan wireless charging sebesar 15W. Kedua smartphone ini juga mendukung reverse wireless untuk mengisi perangkat lain.
5. Samsung Galaxy S22 mendukung sensor sidik jari ultrasonik

Meski seri yang lebih lawas, Samsung Galaxy S22 memiliki fitur-fitur yang lebih baik. Kelebihan fitur Samsung Galaxy S22 dibandingkan Samsung Galaxy S23 FE adalah mendukung sensor sidik jari ultrasonik, Samsung Wireless DeX, menggunakan USB type-C 3.2, menggunakan speaker stereo dari AKG, dan ada fitur always-on display pada layar. Sebaliknya, Samsung Galaxy S23 FE tidak memiliki fitur unggulan yang lebih menonjol dibandingkan Samsung Galaxy S22.
Meski begitu, kedua smartphone ini sama-sama tahan air berkat sertifikasi IP68, memiliki sensor NFC, dan mendukung Samsung DeX. Berikut harga terbaru Samsung Galaxy S23 FE dan Samsung Galaxy S22:
- Samsung Galaxy S23 FE dijual mulai Rp7,1 juta;
- Samsung Galaxy S22 dijual mulai Rp7,2 juta;
Meski seri terbaru, spesifikasi Samsung Galaxy S23 FE tampaknya tidak sebagus Samsung Galaxy S22. Samsung Galaxy S22 justru lebih baik di sektor kamera dan fiturnya lebih banyak. Di sisi lain, Samsung Galaxy S23 FE hanya punya kelebihan di sektor layar dan baterai yang ukurannya lebih besar.