3 Cara Maksimalkan Layanan Netflix, Nonton Film Nyaman, Wajib Tahu!

Pelanggan bisa temukan tayangan favorit

Menyaksikan berbagai tontonan mulai film hingga reality show melalui layanan streaming seperti Netflix kini menjadi tren di kalangan masyarakat. Untuk menghadirkan pengalaman menonton yang lebih menyenangkan, Netflix menyediakan berbagai fitur yang bisa dimanfaatkan pelanggan.

Fitur-fitur tersebut memastikan agar pelanggan dapat menikmati beragam tayangan yang menghibur dan menarik dengan lebih optimal. Terutama bagi pelanggan dan anggota keluarga yang tergabung dalam satu akun langganan Netflix. Lalu, bagaimana agar pelanggan dapat menemukan tayangan favorit dengan lebih mudah? Berikut tiga panduan buat pelanggan supaya bisa menikmati layanan Netflix dengan maksimal.

1. Buat profil pribadi

3 Cara Maksimalkan Layanan Netflix, Nonton Film Nyaman, Wajib Tahu!Ilustrasi membuat profil di layanan streaming Netflix (dok. Netflix)

Supaya daftar tontonan maupun rekomendasimu tidak tercampur dengan anggota keluarga lain, buatlah profil pribadi. Satu akun Netflix bisa digunakan untuk lima profil berbeda, termasuk satu profil yang aman bagi usia kanak-kanak.

Cara untuk membuat profil pribadi, kamu bisa klik “Kelola Profil” lalu pilih “Tambahkan Profil”. Bubuhkan nama (setiap profil harus memiliki nama yang berbeda) dan tambahkan foto profil untuk memberikan sentuhan pribadi.

Saat pertama kali membuat profil, kamu akan diminta untuk memilih sejumlah film dan serial yang disukai. Jangan lewatkan langkah ini ya, karena jawabanmu akan membantu Netflix untuk memberikan rekomendasi tayangan yang sesuai dengan kegemaranmu.

Baca Juga: 8 Fakta Menarik Drakor Woori The Virgin, Im Soo Hyang Jadi Rebutan

2. Ubah tampilan subtitle

3 Cara Maksimalkan Layanan Netflix, Nonton Film Nyaman, Wajib Tahu!Ilustrasi tampilan layanan streaming Netflix (dok. Netflix)

Netflix menyediakan layanan teks di setiap tayangan untuk semakin menunjang pengalaman menonton setiap pelanggan. Apalagi, buat tayangan yang menggunakan bahasa asing seperti Stranger Things and The Sound of Magic. Selain menyediakan terjemahan dalam bentuk teks, fitur ini juga dapat diatur menurut pilihanmu.

Agar sesuai dengan kebutuhan penglihatan maupun keinginan pribadi, kamu juga dapat mengubah warna dan ukuran teks. Cara mengubahnya, kamu dapat atur dengan klik ‘Akun’ dan memilih ‘Tampilan Subtitle’ untuk mengganti warna, jenis huruf, latar belakang, hingga bayangan.

3. Atur daftar tayangan kesukaanmu

3 Cara Maksimalkan Layanan Netflix, Nonton Film Nyaman, Wajib Tahu!drama Korea paling sering dibicarakan (dok. Netflix/A Business Proposaldok. Netflix/Twenty Five, Twenty Onedok. Netflix/Forecasting Love & Weather)

Kamu dapat segera membuat profil yang sesuai selera dengan menambahkan film dan serial yang ingin ditonton ke dalam pilihan ‘Daftar Saya’. Dengan fitur ini, kamu dapat memiliki daftar pribadi yang memuat berbagai tayangan untuk ditonton. Untuk menambahkan tayangan, pilih serial atau film yang ingin ditonton dan klik ‘Tambahkan ke Daftar Saya’ atau klik ‘+Daftar Saya’. Jika menggunakan komputer, arahkan kursor pada judul film/serial dan klik simbol ‘+’ di ujung kanan atas.

Pada akun pelanggan, pilihan ‘Daftar Saya’ akan muncul sebagai baris tersendiri. Untuk dapat melihatnya dengan mudah, kamu juga bisa mengunjungi Netflix.com/MyList menggunakan komputer. Bagaimana mudah bukan? Dijamin kamu makin betah menikmati tayangan kesukaan atau film favoritmu di Netflix. Selamat mencoba, ya!

Baca Juga: 12 Alasan Wajib Nonton Drama Korea My Liberation Notes, Banyak Relate Sama Kehidupan Nyata 

Topik:

  • Dhana Kencana

Berita Terkini Lainnya