Tak Lagi Menjabat Wali Kota Solo Gibran Boyong Keluarga ke Jakarta
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Surakarta, IDN Times - Wakil Presiden (Wapres) terpilih Gibran Rakabuming Raka mengaku akan pindah ke Jakarta usai mengajukan surat pengunduran diri sebagai Walikota Solo ke kantor DPRD Kota Solo, Kamis (16/7/2024).
Gibran akan memboyong seluruh keluarganya untuk tinggal di Jakarta.
Baca Juga: [BREAKING] Resmi! Gibran Mundur dari Wali Kota Solo
1. Boyong anak istri pindah ke Jakarta
Hal tersebut diungkapkan oleh Gibran, usai mengemasi barang-barang pribadinya di kantor Walikota Solo. Putra Presiden Joko "Jokowi" Widodo mengaku akan pindah ke Jakarta memboyong serta istri Selvi Ananda, dan kedua anaknya Jan Ethes Srinarendra dan La Lembah Manah untuk tinggal di Jakarta.
"Anak-anak besok berangkat (ke Jakarta), soalnya hari Senin sudah mulai sekolah. Pindah semua pindah sekolah semua," ungkapnya.
Gibran mengatakan jika baik Jan Ethes dan La Lembah sudah pindah sekolah di Jakarta. Sebelumnya kedua anak Gibran tersebut sekolah di Solo.
2. Pindah domisili di Jakarta
Editor’s picks
Lebih lanjut, ditanya apakah akan pindah domilisi di Jakarta usai tak lagi menjabat sebagai Walikot, Gibran mengaku akan menetap di Jakarta. Ia pun tak menepis jika nantinya akan pindah domisili sebagai warga Jakarta.
"Sepertinya pindah domisili, mungkin KTP nya pindah Jakarta, mungkin ya" jelasnlya.
"Sudah berangkat besok (ke Jakarta) anak-anak juga pindah sekolah," imbuhnya.
3. Akan tempati rumah di Jakarta
Lebih lanjut, ditanya kediamannya di Jakarta apakah akan menempati rumah dinas di Menteng, Gibran menepisnya. Ia mengaku akan tinggal di rumah pribadinya.
"Enggak di Menteng kan belum resmi di lantik, di rumah pribadi saya ya," jelasnya.
Ke depan Gibran mengaku tidak akan menempai rumah dinas Wapres tersebut lantaran lebih nyaman tinggal di rumah sendiri. Rumah dinas akan digunakannya untuk menerima tamu.
"Rumah dinas paling besok saya pakai buat menerima tamu saja, lebih nyaman di rumah sendiri biar pindah-pindah tidak repot seperti ini," pungkasnya.
Baca Juga: Pemkot Solo Sudah Konsultasi ke Kemendagri soal Mundurnya Gibran